Suara.com - Mau Awet Muda? Wajib Punya 4 Produk Tangkal Penuaan Dini Ini.
Bertambahnya usia, tidak dipungkiri semua perempuan akan merasakan kulit menua ditandai bintik hitam, kulit mengendur, dan kerutan.
Tapi, kulit cepat menua karena faktor gaya hidup dan lingkungan, contohnya merokok, sinar matahari, dan paparan polusi. Nah, bagi kamu yang ingin menjaga kesehatan kulit agar sehat dan tampak awet muda, bisa mencegahnya dengan beberapa produk anti aging berikut ini ampuh memperlambat penuaan dini.
Menurut American Academy of Dermatology, hal itu bisa dilakukan dengan mengurangi paparan sinar matahari, makan makanan sehat, berhenti merokok, dan cukup tidur dilansir Hello Sehat.
Baca Juga: Victoria Beckham Beberkan Resep Awet Muda, Makan 4 Alpukat Setiap Hari
Tidak hanya itu, kulit juga butuh perawatan dari beberapa anti-aging, seperti:
1. Sunscreen (tabir surya)
Sinar matahari terdiri atas UVA dan UVB. Keduanya diketahui dapat menyebabkan penuaan dini pada kulit dengan menimbulkan perubahan tekstur kulit dan pigmentasi yang tidak merata.
Untuk melindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari tersebut, Anda butuh sunscreen. Produk ini disebut-sebut sebagai anti-aging terbaik. Cara kerja produk ini adalah menyaring radiasi ultraviolet sehingga paparannya menjadi lebih kecil.
Pilihan sunscreen terbaik untuk mencegah penuaan dini, yakni yang memiliki spektrum luas. Itu artinya, dapat melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB. Pasalnya, kebanyakan sunscreen hanya melindungi kulit dari sinar UVA.
Baca Juga: Mau Awet Muda? 5 Kebaikan Minum Air Mineral untuk Kecantikan ala dr Reisa
Tabir surya yang dapat melindungi kulit dari sinar UVB biasanya dilabeli SPF (sun protecting factor). Pastikan Anda membeli tabir surya dengan kandungan SPF minimal 30.