Suara.com - Bikin Wajah Tampak Tua, 4 Koktail Ini Buruk bagi Kecantikan.
Koktail menjadi minuman pesta malam yang sering Anda dapatkan khususnya di luar negeri atau di saat acara internasional diselenggarakan. Sayangnya, meski sangat elegan nyatanya minuman yang memiliki kandungan alkohol ini tidak begitu baik untuk kulit.
"Alkohol adalah cara tercepat untuk mengganggu kulit," kata spesialis kesehatan Pure Optical, Tammy Richards seperti yang dilansir Hello Magazine.
Pada akhirnya, lanjut dia, alkohol adalah racun dan praktis tidak memiliki nilai gizi. Salah satu masalah utama alkohol adalah membuat dehidrasi.
"Alkohol secara efektif merampas cairan dari kulit sehingga membuatnya tampak kusam dan mempercepat proses penuaan. Ini juga mengurangi kadar Vitamin A Anda yang pada gilirannya, menekan produksi kolagen," kata dia lagi.
Baca Juga: Dinar Candy Rogoh Rp 50 Juta Tiap Bulan untuk Perawatan Kecantikan
Ini membuat kulit tak lagi kencang dan garis-garis halus lebih cepat muncul alias Anda jadi tampak tua. Alkohol, kata Richards juga memicu masalah pada tekanan darah dan menyebabkan kemerahan pada kulit, Rosacea dan bahkan urat-urat menjadi rusak.
Ya, alkohol sebagai bahan utama koktail tentu buruk untuk kesehatan dan kecantikan. Ingin tahu, koktail mana saja yang masuk dalam daftar? Berikut nama-namanya.
1. Mojitos
Anda pasti merasa sedih, Mojitos yang lezat ada di daftar. Menurut Richards, selain alkohol, masalah lain Mojitos adalah kadar gula yang tinggi.
"Satu Mojitos mengandung gula rata-rata dua sendok makan! Dan kita sering minum lebih dari satu Mojitos selama satu malam yang dapat menyebabkan kuta mengkonsumsi hingga 10 sendok makan gula hanya dalam satu malam," kata dia.
Baca Juga: Sedang Tren, Tamanu Oil Bisa Atasi Masalah Kecantikan hingga Bekas Luka!
Gula dalam jumlah berlebihan menyebabkan peradangan di usus Anda dan memasuki aliran darah, setelah diproses ini menyebabkan munculnya radang dan kemerahan pada kulit.
Jika Anda penderita jerawat, maka meminum Mojitos kemungkinan akan semakin memperparah kondisi tersebut. Karena kandungan gula Mojitos yang tinggi, koktail dianggap sebagai minuman 'tinggi' pada indeks glikemik.
"Indeks glikemik mengacu pada makanan yang dengan cepat berubah menjadi glukosa setelah dicerna yang pada gilirannya, meningkatkan kadar insulin tubuh. Peningkatan insulinlah yang menyebabkan peradangan kulit dan memicu jerawat," jelas Richards.
2. Margarita
Siapa pun yang pernah minum Margarita akan tahu bahwa ini adalah jenis koktail yang kuat.
"Sayangnya, Margarita adalah salah satu koktail terburuk yang mengganggu kulit. Tidak hanya penuh dengan gula, tetapi juga mengandung banyak garam. Setiap makanan atau minuman yang mengandung jumlah garam tinggi akan menyebabkan retensi air ketika dikonsumsi. Ini menyebabkan bengkak di wajah yang sering terlihat di sekitar mata," jelasnya.
Apa pun jenis kulit Anda, garam yang berlebihan dapat menonjolkan kekhawatiran Anda. Karena garam mengeringkan kulit, dapat menyebabkan kulit kering menjadi lebih kering, mengelupas, dan bahkan gatal.
Bagi mereka yang memiliki jenis kulit berminyak, kelenjar minyak mereka akan bekerja ekstra keras untuk menebus kelembaban yang hilang yang menyebabkan kulit lebih berminyak dari biasanya.
3. Pornstar Martini
Ini adalah koktail paling populer di Inggris, yang mengandung vodka, jus markisa, jus jeruk nipis dan prosecco. Dan minuman ini juga memiliki dampak buruk bagi kulit.
"Anggur putih dan Prosecco dikenal sebagai pemicu terbesar Rosacea. Dan oleh karena itu, suntikan prosecco yang ditemukan di Pornstar Martini benar-benar dapat berdampak pada kulit penderita Rosacea," kata Richards.
Belum lagi kadar gula yang tinggi karena jus buahnya, Pornstar Martini kata dia dapat berfungsi sebagai rute tercepat untuk berkobar. 9 dari 10 pasien yang menderita Rosacea harus membatasi asupan alkohol mereka.
4. Long Island Ice Tea
Rasanya luar biasa, tapi ternyata minuman ini bisa membuat Anda sakit kepala hebat sehari setelahnya.
"Long Island Iced Tea dikemas dengan empat jenis alkohol (vodka, tequila, rum, dan gin) dan kemudian ditutup dengan Coca-cola yang sarat gula. Ini membuat koktail sangat tinggi kalori dan tentu saja, gula," kata dia.
Apalagi minuman ini juga sering disajikan dalam gelas yang lebih besar daripada kebanyakan koktail, menyebabkan dampak yang lebih besar pada kulit.
"Saya sangat menyarankan memesan segelas air jika Anda memesan koktail ini. Ini akan rehidrasi kulit secepat mungkin dan mengurangi dampak kulit," tutup dia.
Anda yang pedulu kecantikan khususnya kesehatan kulit, coba hindari koktail di atas.