Keduanya berperan penting dalam menjaga fertilitas laki-laki, sehingga ketika mengalami gangguan seperti ini tentu akan menurunkan kesuburan mereka.
Tidak hanya air panas yang dapat meningkatkan suhu testis, menggunakan celana ketat juga memberikan pengaruh yang cukup besar. Hal tersebut dikarenakan celana ketat membuat kedua testis menjadi lebih dekat dengan tubuh Anda yang mempunyai suhu yang cukup panas.
Akibatnya, tempat penyimpanan sperma tersebut tidak mendapatkan ruang yang cukup untuk ‘bernapas’ dan membuat kualitas sperma di dalamnya menjadi menurun.
Oleh karena itu, mengurangi pemakaian celana yang ketat dapat membantu Anda terhindar dari masalah ini.
Baca Juga: Selain Bikin Berkeringat, Ini 5 Manfaat Lain Sauna
Mengurangi penggunaan sauna adalah salah satu cara terbaik menjaga kesuburan laki-laki. Selain itu, ada beberapa tips yang mungkin dapat membantu Anda memproduksi sperma yang berkualitas dilansir Hello Sehat.
1. Menjaga berat badan karena berat badan yang berlebih dapat mengurangi jumlah dan pergerakan sperma.
2. Pola makan sehat, terutama rutin mengonsumsi sayuran dan buah yang mengandung antioksidan tinggi agar kesehatan sperma dapat meningkat.
3. Mengelola stres karena hormon stres dapat memengaruhi hasrat seksual dan tentu, mengganggu hormon testosteron yang memproduksi sperma.
Tiga tips di atas adalah kunci utama untuk menjaga kesuburan seorang laki-laki tetap baik.
Baca Juga: Beda Sauna vs Mandi Uap, Mana yang Lebih Baik Manfaatnya?
Efek sauna terhadap menurunnya kesuburan laki-laki memang sifatnya sementara. Akan tetapi, belum ada penelitian yang membuktikan apa dampaknya jika dilakukan dalam jangka waktu yang lama. Tapi ada baiknya bagi Anda yang sedang program memiliki sperma yang baik untuk memiliki anak dengan pasangan untuk mengikuti tips di atas.