Atasi Mata Perih dan Merah akibat Kabut Asap, Terapkan 7 Langkah Ini!

Selasa, 17 September 2019 | 18:05 WIB
Atasi Mata Perih dan Merah akibat Kabut Asap, Terapkan 7 Langkah Ini!
infeksi mata merah (ilustrasi/shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan di Sumatera dan Kalimantan semakin tebal. Bencana kabut asap ini pun berdampak besar bagi kesehatan masyarakat.

Berdasarkan data Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes, lebih dari 100.000 orang mengalami infeksi pernapasan akut (ISPA) akibat asap karhutla.

Seperti yang diketahui, paparan asap dapat menyebabkan berbagai jenis masalah kesehatan jangka pendek karena kandungan ozonnya.

Selain masalah pernapasan, kabut asap juga akan berdampak pada kesehatan mata. Beberapa orang yang berada di daerah terdampak pasti ada yang mengalami masalah mata perih hingga merah.

Baca Juga: Ramai Kampanye #SawitBaik di Tengah Kabut Asap Karhutla, Kominfo Dihujat

Jika Anda salah satu yang mengalami mata perih dan merah ketika kabut asap, melansir dari Only My Health, ada beberapa langkah yang perlu dilakukan untuk mengatasinya, antara lain:

Siswa mengenakan masker saat pulang sekolah di sekitar lokasi kebakaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Antang Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (16/9/2019). (Antara)
Siswa mengenakan masker saat pulang sekolah di sekitar lokasi kebakaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Antang Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (16/9/2019). (Antara)

1. Cuci mata dengan air dingin setiap kali Anda habis keluar rumah.

2. Pakai kacamata hitam ketika berada di luar ruangan untuk melindungi mata dari kabut asap.

3. Hindari menggosok mata ketika terasa gatal atau ada polutan kecil yang masuk.

4. Kompres mata dengan air dingin atau mentimun untuk mengurangi peradangan.

Baca Juga: Selain ISPA, Penyakit Lambung dan Dehidrasi Juga Ancam Korban Kabut Asap

Ilustrasi menggunakan obat tetes mata (Freepik/yupachingping)
Ilustrasi menggunakan obat tetes mata (Freepik/yupachingping)

5. Gunakan obat tetes mata sebagai perawatan harian selama beraktivitas di luar rumah ketika kabut asap.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI