Tumor juga Tumbuh di Paru-paru Ria Irawan, Apakah Kanker?

Sabtu, 14 September 2019 | 20:21 WIB
Tumor juga Tumbuh di Paru-paru Ria Irawan, Apakah Kanker?
Ria Irawan. (Sumarni/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Suami Ria Irawan, Mayky Wongkar, menjelaskan sel tumor istrinya mulai terlihat lagi pada 2017 lalu di bagian diafragma.

Padahal, 1,5 tahun sebelumnya Ria Irawan sudah menjalani kemoterapi sesuai anjuran dokter dan dinyatakan bersih.

"Hingga sekarang sel kanker itu terlihat kembali. Dari hasil MRI, di bagian kepala ada massa atau tumor di kepala. Ada juga di bagian paru-paru. Tumor di bagian kepala itu menekan saraf otak yang mengakibatkan sulit berbicara dan kehilangan keseimbangan," lanjutnya.

Mayky mengungkapkan saat ini sang istri sudah mulai menjalani radiasi di bagian kepala untuk mengecilkan tumor.

Baca Juga: Ria Irawan Dijenguk Wulan Guritno, Warganet Terenyuh

Jika sudah 10 kali radiasi, akan dilakukan kemoterapi di bagian tubuh lain, khususnya paru-paru.

Melansir WebMD, sebenarnya tidak semua tumor pada paru-paru adalah kanker. Tetapi memang sebagian besar tumor paru-paru bersifat ganas yang dapat menyerang dan mematikan jaringan di sekitarnya.

Ilustrasi pneumonia [shutterstock]
Ilustrasi penyakit paru-paru [shutterstock]

Tumor ini juga dapat bermestastasis atau menyebar ke bagian tubuh lain.

Jenis tumor ganas atau tumor kanker

Tumor ini terbagi menjadi kanker paru-paru sel kecil dan kanker paru bukan sel kecil, menurut Canadian Cancer Society.

Baca Juga: Suami Ungkap soal Fakta Kanker Baru Ria Irawan

Kanker paru-paru kecil biasanya ditemukan di saluran udara utama paru-paru (bronkus).

Meskipun sel-selnya kecil, mereka tumbuh dan menyebar dengan sangat cepat ke bagian tubuh yang lain dan agresif.

Jenis utama kanker paru-paru sel kecil adalah karsinoma sel kecil dan karsinoma sel kecil gabungan (tumor campuran dengan sel skuamosa atau kelenjar).

Sedangkan kanker paru non-sel kecil adalah jenis paling umum dari tumor kanker paru-paru. Sekitar 80% hingga 85% kanker paru-paru adalah jenis kanker ini.

Ada banyak subtipe berbeda dari kanker paru-paru non-sel kecil yang dimulai pada berbagai jenis sel dan jaringan paru-paru.

Jenis tumor paru-paru jinak

Tumor ini adalah hasil dari tingkat pembelahan sel yang tidak normal atau kematian sel dalam jaringan paru-paru. Bisa juga di saluran udara yang mengarah ke paru-paru, menurut Cleveland Clinic.

Ada beberapa jenis tumor paru jinak, yang paling umum adalah hamartoma dan adenoma bronkial. Tumor ini menyumbang sekitar 55% dari semua tumor paru jinak, dan 8% dari semua tumor paru-paru.

Jenis lainnya yang tidak terlalu umum adalah papiloma. Tumor ini tumbuh di dalam tabung bronkial.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI