Makanan berserat tinggi seperti sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian dan buah-buahan rendah gula seperti beri membantu mencegah penyakit jantung.
4. Hindari makanan olahan
Penelitian menunjukkan kalori gula cair menjadi penyumbang terbesar obesitas, diabetes dan penyakit jantung. Dalam hal ini minuman soda, makanan olahan dan junk food termasuk yang harus dihindari.
![Ilustrasi jantung manusia (Shutterstock).](https://media.suara.com/pictures/653x366/2016/04/06/o_1aflqrfhn1kblo15p8234175ia.jpg)
5. Meningkatkan asam lemak omega 3
Baca Juga: BJ Habibie Alami Gagal Jantung, Adakah Hubungannya dengan Bronkitis?
Makanan anti-inflamasi seperti salmon, sarden dan rumput laut mengandung lemak sehat yang sangat bermanfaat menjaga kesehatan jantung dan meningkatkan kolesterol baik.
6. Aktivitas fisik
Penelitian menunjukkan aktivitas fisik selama 30-45 menit sebanyak 5 kali seminggu sangat bermanfaat untuk kesehatan jantung.
7. Kelola tingkat stres
Stres berat bisa menyebabkan serangan jnatung, meningkatkan peradangan, kolesterol, tekanan darah hingga gula darah. karena itu, Anda perlu mengelola stres agar terhindar dari segala risiko penyakit kronis.
Baca Juga: BJ Habibie Pernah Idap TBC Tulang, Apa Hubungannya dengan Penyakit Jantung?