Ayu Dyah Pasha Sebut Diet Tidak Sehat Bikin Otak Bolot, Waduh!

Jum'at, 30 Agustus 2019 | 07:10 WIB
Ayu Dyah Pasha Sebut Diet Tidak Sehat Bikin Otak Bolot, Waduh!
Ayu Dyah Pasha ogah diet asal-asalan karena bikin otak bolot. (Suara.com/Dini Afrianti)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ayu Dyah Pasha Sebut Diet Tidak Sehat Bikin Otak Bolot, Waduh!

Punya badan langsing nan aduhai jadi impian banyak perempuan, tak terkecuali kaum selebriti. Demi badan langsing, mereka tak sungkan berdiet ketat dan asal-asalan dengan mengurangi asupan makanan secara drastis.

Namun menurut aktris senior Ayu Dyah Pasha, diet asal-asalan tidak memiliki manfaat, bahkan bisa merugikan. Pasalnya, ia banyak menemukan rekannya di dunia hiburan yang telmi alias telat mikir akibat diet ketat.

"Nah, begitu sekarang coba lihat teman-teman saya yang pada diet, itu jadi 'bolot' otaknya, kelihatan dari ngafalin atau baca sinetron itu pun bisa blank, karena kebanyakan diet, dietnya ini itu dari mulai obat suntik, wanita sekarang begitu, asupan makanan ke otaknya berkurang," ujar Ayu di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2019).

Baca Juga: 7 Tanda Diet Tidak Tepat, Bukannya Dapat Tubuh Ideal Malah Sakit

Mirisnya, sebagai orang yang konsen bergaya hidup sehat, Ayu banyak menemukan rekannya yang salah kaprah melakukan diet tanpa pengawasan dokter, yang menurutnya bisa merusak otak.

"Ada yang melakukan diet itu nggak pakai dokter asal aja, masa selama 8 bulan hanya makan pepaya, gimana nggak bloon," ungkapnya lagi.

"Kelihatan saya lihat, begitu dapat lawan main nih, ini bolot banget ya, oh dia melakukan diet ketat. Saya nggak kasih tau sih (kesalahannya) kecuali dia bertanya," sambungnya.

Ilustrasi malnutrisi akibat diet ketat [Shutterstock]
Ilustrasi malnutrisi akibat diet ketat [Shutterstock]

Pemeran sinetron Cinta Fitri ini selalu percaya jika makanan adalah asupan utama untuk perkembangan otak, karena itu anak-anak Ayu dijaga betul pola makan dan olahraganya agar asupan tetap terpenuhi.

"Mencari cara apapun, supaya anaknya itu mau berolahraga, sama kayak makanan. Makanan itu kan perkembangan otak paling penting, masa balita itu, kan otak itu memakan asupan makanan paling besar daripada organ tubuh lainnya," tutupnya.

Baca Juga: Duh, Diet Tidak Sehat Bisa Memicu Osteoporosis !

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI