Meriam Bellina Ngaku Tidak Pernah Makan Daging, Lebih Baikkah?

Sabtu, 03 Agustus 2019 | 19:15 WIB
Meriam Bellina Ngaku Tidak Pernah Makan Daging, Lebih Baikkah?
Meriam Bellina [Suara.com/Sumarni]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meriam Bellina adalah salah satu artis yang masih terlihat awet muda meski sudah berusia 54 tahun. Selain rutin melakukan perawatan wajah, Meriam Bellina juga menjaga pola makannya.

"Perawatan rutin, kemarin sih sempet nggak rutin karena lagi syuting stripping kan. Begitu ada waktu ya langsung perawatan," ujar Meriam Bellina di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (2/8/2019).

Terkait pola makan, Meriam Bellina mengaku senang mengonsumsi sayur dan ikan. Namun, ia justru menghindari dan tidak pernah mengonsumsi daging merah sejak kecil.

"Aku emang dari dulu nggak doyan daging merah, lebih doyan sayur, ikan. Tapi nggak vegetarian, emang nggak doyan dari kecil. Terus nggak doyan manis-manis, kue-kue atau apa itu, yang paling bandel cuman asem dan pedas itu juga nggak boleh tapi mau gimana doyan," kata Meriam Bellina.

Baca Juga: Ssstt, Meriam Bellina Bongkar Rahasia Awet Mudanya

Dalam beberapa hal, daging merah memang bisa menyebabkan sejumlah penyakit. Meski begitu, apakah menghindari konsumsi daging merah jauh lebih sehat?

Meriam Bellina bersama dua putranya, Abel dan Nigel. (Instagram)
Meriam Bellina bersama dua putranya, Abel dan Nigel. (Instagram)

Melansir dari Popular Science, daging yang tinggi lemak dan kolesterol memang dikaitkan dengan berbagai kondisi kesehatan seperti penyakit jantung dan diabetes.

Studi lain juga menemukan bahwa mengonsumsinya menimbulkan peningkatan risiko kanker kolekteral. Tetapi, manusia tetap membutuhkan asupan daging merah.

Daging merah memiliki sejumlah besar nutrisi. Satu porsi daging merah mengandung protein, zat besi, vitamin B12 dan seng. Meskipun memang benar tidak hanya daging merah yang menyediakan nutrisi tersebut.

"Semua nutrisi tersebut ada di dalam daging merah tetapi tentu tidak hanya daging merah yang memiliki komponen ini. Jika Anda tidak makan daging merah, maka perlu mencari makanan yang bisa memenuhi nutrisi tersebut," kata Leslie Bonci, seorang ahli gizi.

Baca Juga: Sering Konsumsi Daging Merah Akan Memperpendek Usia?

Ilustrasi makan steak, daging merah. (Shutterstock)
Ilustrasi makan steak, daging merah. (Shutterstock)

Jadi, jika Anda tidak pernah makan daging merah seperti Meriam Bellina, perlu mencari makanan pengganti lain untuk memenuhi kebutuhan nutrisi Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI