Suara.com - Lakukan 3 Stimulus Ini untuk Tubuh Berotot, Perubahannya dalam Sebulan.
Mendapatkan tubuh sehat dan ideal tentu keinginan banyak orang baik laki-laki dan perempuan.
Tidak sedikit pula yang ingin memiliki tubuh langsing dan berotot. Namun, bagaimana pun, membentuk otot tidak bisa terjadi secara instan. Dibutuhkan kerja dan komitmen yang signifikan untuk melihat hasilnya.
Baca Juga: Memukau! 6 Seleb Cantik Pamerkan Otot Kekar
Ya, butuh waktu sebulan untuk merasakan perubahan, baik itu pikiran, tubuh hingga penurunan berat badan yang aman dan menyehatkan.
David Prosser, Country Manager Fitness First Indonesia, menuturkan agar otot dapat terbentuk dan tumbuh sehat dengan bentuh tubuh ideal yang diinginkan pula, penting untuk memberikan stimulus besar yang membuat otot bekerja maksimal.
Apa aja sih stimulus yang baik dan benar untuk mendapatkan otot tubuh dan bentuk tubuh ideal?
Berikut Cleber Nunes, Group Fitness Development Manager Fitness First membagikan tipsnya dalam konferensi pers, Rabu(31/7/2019). Ia juga memperkenalkan Stages Flight yang merupakan alat bersepeda kelompok indoor di kelas Pro-Cycling Fitness First.
Konsisten olahraga
Baca Juga: Obsesi Membentuk Otot, Lelaki Rentan Alami Gangguan Makan
Jika Anda merasa melakukannya olahragara sendiri di rumah bisa konsisten, bisa melakukannya di rumah dengan panduan yang benar. Namun, baik jika melakukannya di tempat gym.