Suara.com - Keren, Sains Buktikan Pelihara Anjing Bikin Orang Tambah Bahagia
Memelihara hewan peliharaan, termasuk anjing, bisa mendatangkan kebahagiaan bagi yang melakukan.
Dilansir Brightside.me, baru-baru ini penelitian terbaru membuktikan pengaruh anjing terhadap kehidupan kita.
Dari penelitian tersebut, terbukti bahwa memelihara anjing membuat orang lebih bahagia daripada memelihara kucing.
Baca Juga: Mau Jadi Ibu, Wanita Ini Ingin Pakai Nama Anjing Teman untuk Calon Bayi
Dalam survei GSS, 36 persen pemilik anjing mengaku bahagia, dibandingkan dengan pemilik kucing yang hanya 18 persen saja.
Uniknya, orang yang memelihara kucing dan anjing di satu tempat, justru menggambarkan diri mereka kurang bahagia dibandingkan dengan pemilik anjing semata.
Pemilik anjing juga menyebutkan bahwa mereka benar-benar menikmati menghabiskan waktu bersama anjing mereka dan persahabatan mereka membantu mereka melewati masa-masa sulit.
Pemilik anjing cenderung ekstrovert
Meski begitu, tingkat kebahagiaan dapat dihubungkan tidak hanya dengan memiliki seekor anjing. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang memelihara anjing cenderung lebih santai dan ekstrovert. Jadi kepribadian pemilik juga bisa mempengaruhi persepsi tentang dunia dan membuat mereka lebih puas dengan kehidupan.
Baca Juga: Dengar Ayam Kukuruyuk, Bayi Anjing Ini Bengong dan Ikutan Kukuruyuk
Lebih sering melakukan aktivitas fisik