Interaksi antara kafein dan floroquinolone tidak akan membahayakan kesehatan, tapi efek samping yang Anda alami tentu membuat tidak nyaman. Inilah sebabnya Anda perlu memberi jeda antara meminum kopi dan antibiotik.
Antibiotik bukanlah satu-satunya golongan obat yang bisa berinteraksi dengan kafein. Pada dasarnya, hampir seluruh jenis obat bisa mengalami interaksi, baik dengan obat lain, zat gizi tertentu dari makanan, jaringan tubuh, serta stimulan seperti kafein.
Cara terbaik untuk mencegah interaksi kafein dan antibiotik adalah dengan memberikan jeda antara keduanya. Anda perlu menunggu hingga tubuh menyerap seluruh antibiotik sebelum bisa mengonsumsi kopi dengan aman.
Rata-rata, obat-obatan membutuhkan waktu 30 menit untuk bisa terurai dalam tubuh. Jangka waktu tersebut bisa bertambah panjang jika obat memiliki lapisan pelindung, misalnya pada obat-obatan berbentuk kapsul.
Baca Juga: Saingi Starbucks, Luckin Coffee Buka Gerai Kopi di Timur Tengah dan India
Jadi, perhatikan bentuk antibiotik yang Anda gunakan. Anda tentu perlu memberikan jeda lebih dari 30 menit sebelum bisa minum kopi jika sebelumnya mengonsumsi antibiotik dalam bentuk kapsul.
Bagi orang yang perlu mengonsumsi antibiotik secara rutin, minum kopi menjadi tantangan tersendiri. Anda perlu cermat memilih waktu minum kopi setelah mengonsumsi antibiotik guna mencegah interaksi obat.
Jadi penting untuk memberikan jeda interaksi antara kafein dan antibiotik, sehingga keduanya bisa bekerja sesuai fungsinya.