Suara.com - Seorang ibu asal Malaysia, Afiza Jamaludin terkejut ketika anaknya yang berusia 11 tahun mengalami sakit perut parah hingga tidak bisa berdiri.
Awalnya, ia mengira anaknya mengalami masalah lambung tetapi kondisinya justru semakin buruk hingga anaknya tidak bisa berdiri tegak.
Dokter mengatakan kondisi tersebut kemungkinan disebabkan oleh banyaknya kotoran di usus besar anaknya. Ternyata banyak tinja yang masih terjebak di dalamnya.
Menurut dokter, kotoran yang menumpuk di usus besar itulah yang menyebabkan anaknya sakit perut. Selain itu, kondisi ini biasa terjadi pada anak yang hampir tidak pernah makan sayur dan buah.
Baca Juga: Viral, Usus Anak 11 Tahun Penuh Kotoran karena Jarang Makan Sayur
Melansir dari Daily Mail, banyak bahaya penyakit jika anak tidak pernah makan sayur dan buah-buahan. Penelitian menemukan anak-anak yang tidak makan sayur dan buah cenderung 53 persen berisiko asma.
Para peneliti dari Americah College of Allergy pun menemukan 21 persen anak-anak yang tidak makan sayur berisiko menderita asama. Angka ini lebih tinggi dibandingkan tingkat risiko pada anak-anak yang konsumsi sayur, yakni hanya 17 persen.
Kondisi ini sangat mungkin terjadi karena tubuh lebih rentan terhadap penyakit dan virus pernapasan akibat kekurangan nutrisi dari sayur dan buah.
Selain itu melansir dari hellosehat.com, anak-anak yang tidak pernah makan sayur dan buah sejak kecil bisa berisiko mengalami 3 kondisi, antara lain:
1. Masalah berat badan berlebih
Baca Juga: 5 Jenis Sayur Terbaik untuk Anak yang Wajib Moms Siapkan
2. Masalah pencernaan, seperti sembelit dan wasir