Wortel juga kaya mineral seperti fosfor, kalsium, kalium, magnesium dan selenium. Salah satu nutrisi penting dalam wortel yang tidak ditemukan di buah lainnya, yakni beta-karoten.
Tubuh kita bisa mengubah beta-karoten dalam wortel menjadi vitamin A yang menjaga kesehatan mata dan sistem kekebalan tubuh.
Kandungan vitamin A dalam wortel juga membantu untuk membuang racun dari tubuh, mengurangi empedu dan lemak dari hati.
Bahkan kandungan dari wortel ini membantu mengikiskan plak dan partikel makanan serta mineral yang menyebabkan kerusakan gigi.
Baca Juga: Jangan Minum Kopi Sambil Merokok, Kebiasaan Ini Justru Lebih Berbahaya!
Melansir dari Healthline, jeruk dan wortel yang sama-sama mengandung vitamin C serta antioksidan kuat dapat melindungi tubuh kita dari radikal bebas yang menyebabkan masalah pernapasan dan pencernaan.
Menurut National Institutes of Health, kandungan di dalam wortel dan jeruk ini pula yang mendukung sistem kekebalan tubuh serta membantu tubuh menyerap zat besi.