Wanita Wajib Tahu! Ini 4 Makanan yang Berdampak pada Kesehatan Miss V

Jum'at, 05 Juli 2019 | 20:45 WIB
Wanita Wajib Tahu! Ini 4 Makanan yang Berdampak pada Kesehatan Miss V
Ilustrasi Miss V. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Makanan manis

"Banyak makan makanan tinggi gula dapat meningkatkan kemungkinan seorang wanita mengalami infeksi bakteri Miss V di area organ intimnya," kata Christine Greves, MD, OB / GYN.

"Bakteri benar-benar menyukai gula, kehangatan dan kelembapan. Makanan kaya gula dapat meningkatkan risiko seorang wanita mengalami (infeksi bakteri) jika area organ intimnya hangat dan lembap. Misalnya seorang wanita tidak berganti baju setelah berolahraga di gym selama beberapa jam," sambungnya.

Bahkan, untuk alasan inilah orang yang menderita diabetes karena masalah gula darah tinggi lebih rentan tertular infeksi bakteri, menurut Women's Health Magazine.

Baca Juga: Selain Menopause, Ini yang Terjadi Pada Vagina Jika Anda Semakin Tua

3. Bawang

"Makanan apa pun yang bisa membuat Anda bau mulut bisa menyebabkan bau MIss V," kata Dr. Nicole Scott, OB / GYN di IU Health.

Ketika Anda makan bawang, urine Anda mengeluarkan bau bawang, kata Dr. Vanessa Cullins, wakil presiden untuk urusan medis eksternal di Planned Parenthood Federation of America.

Meskipun makan bawang tidak buruk untuk kesehatan Anda, terlalu banyak mengonsumsi bawang putih dapat memengaruhi kesehatanMiss V.

4. Asparagus

Baca Juga: Wanita Ini Tak Bisa Berhubungan Seks karena Alami Vaginal Septum, Apa Itu?

"Asparagus tidak hanya menyebabkan urine Anda berbau tidak enak. Ini juga bisa memengaruhi pH Anda," kata Dr. Jones.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI