Suara.com - Selama ini banyak rumor beredar bahwa makan seafood, termasuk udang, bersamaan minum es jeruk bisa menyebabkan keracunan hingga kematian mendadak.
Faktanya, tidak ada bukti ilmiah yang bisa menguatkan bahwa makan udang dan minum es jeruk bisa menyebabkan keracunan.
Dr Reisa Broto Asmoro, melalui channel Youtube pribadinya pun pernah memaparkan fakta di balik isu udang dan es jeruk bisa menyebabkan keracunan.
Menurutnya, banyak orang mengira menyandingkan dua hidangan ini bisa menyebabkan keracunan karena akibat kandungan arsen di dalam udang.
Baca Juga: Misterius, Obat-obatan Terlarang Ditemukan di Udang Air Tawar
Padahal, kandungan arsen dalam udang termasuk arsen organik yang bersifat aman dan tidak akan menyebabkan keracunan.
"Dia (arsen organik) tidak beracun, karena dia mudah masuk ke dalam sel dan mengalami metabolisme yang terbatas," kata dr Reisa.
Meski begitu, bukan berarti semua udang tidak mengandung arsen anorganik sama sekali. Beberapa udang tetap mengandung arsen anorganik, tergantung tempatnya berkembang biak.
"Udang memang bisa mengandung arsen anorganik yang bisa menyebabkan keracunan itu. Tapi jumlahnya itu sangat sedikit, yaitu sekitar 0,25-0,5 miligram per kilogram, terutama pada udang dari perairan yang memang sudah tercemar logam berat," jelasnya.
Konsumsi udang yang mengandung arsen anorganik tidak akan langsung menyebabkan keracunan. Seseorang akan keracunan ketika terlalu banyak asupan arsen anorganik dalam tubuhnya.
Baca Juga: Ajak Suami Makan Seafood agar Peluang Hamil Makin Besar
Berdasarkan keterangan dr Reisa, seseorang akan keracunan jika mendapat asupan arsen anorganik sekitar 70-200 miligram.