Suara.com - Hanya ada beberapa orang yang mungkin sudah memahami beberapa makanan sehat pun bisa menyebabkan keracunan jika dikonsumsi terlalu banyak.
Beberapa makanan sehat seperti sayur-sayuran dan biji-bijian ternyata bisa menjadi berbahaya jika kita mengonsumsinya sembarangan.
Meskipun kemungkinan kecil konsumsi makanan sehat tersebut akan menyebabkan kanker, tetap saja Anda dianjurkan untuk mengonsumsinya dalam porsi sewajarnya.
Melansir dari fix.com, berikut ini daftar makanan yang bisa menyebabkan keracunan.
Baca Juga: 75 Orang Diduga Keracunan Ikan Pindang, Ternyata Begini Gejalanya!
1. Bayam
Sayuran hijau adalah pembangkit tenaga nutrisi yang mengandung vitamin A, C, zat besi dan folat, salah satunya sayur bayam. Sayur bayam juga tinggi asam oksalat yang memberi rasa khas ketika dikonsumsi.
Tetapi, terlalu banyak mengonsumsinya bisa menimbulkan efek samping seperti batu ginjal, sakit perut, tekanan darah rendah, tremor atau kejang, muntah, dan denyut nadi lemah.
2. Tuna
Tuna mengandung lebih banyak merkuri daripada banyak ikan lain, kandungan ini dapat menyebabkan beberapa efek samping seperti masalah penglihatan, pendengaran dan bicara, kurangnya koordinasi, dan kelemahan otot.
Baca Juga: Ini 4 Cara Asyik Mengajarkan Anak Tentang Makanan Sehat
3. Tanaman Tomat
Tenang saja, tomat aman dikonsumsi. Hanya saja, daun dan batang tanaman tomat tidak baik dikonsumsi karena mengandung racun alkaloid. Senyawa ini bisa menyebabkan masalah pencernaan hingga sistem saraf.
4. Pala
Pala mengandung senyawa yang disebut myristicin yang dapat menyebabkan keracunan myristicin dalam jumlah banyak. Konsumsi terlalu banyak pala bisa menyebabkan sakit kepala, mual, pusing, hingga halusinasi.
5. Kentang
Jika Anda pernah melihat kentang hijau, jangan sekali-kali mengonsumsinya. Kentang hijau mengandung solanin, pestisida alami yang beracun bagi manusia jika dikonsumsi terlalu banyak.
Senyawa dalam kentang hijau bisa menyebabkan muntah, diare dan jantung berhenti. Apalagi bagi orang dewasa yang mengonsumsinya.
6. Air Putih
Percaya atau tidak, minum air putih terlalu banyak bisa menyebabkan keracunan air, suatu kondisi yang terjadi ketika asupan air berlebihan dan mencairkan natrium dalam darah.
Kondisi ini bisa mengakibatkan gangguan fungsi otak hingga kematian hanya karena kelebihan air.
7. Kacang Merah
Kacang merah mentah mengandung racun yang disebut phytohaemagglutinin. Oleh karena itu, kacang merah harus direbus selama 10 menit sebelum dikonsumsi untuk menghilangkan racun tersebut.
Namun, jangan merebusnya dalam waktu lama. Itu justru tidak akan mengeluarkan racun dan malah bisa menyebabkan mual hingga muntah parah.