Ramai Pakai Produk Anti Aging, Berapa Sih Usia yang Wajar menggunakannya

Senin, 24 Juni 2019 | 15:00 WIB
Ramai Pakai Produk Anti Aging, Berapa Sih Usia yang Wajar menggunakannya
Ilustrasi menggunakan produk anti aging. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

-Retinol, turunan vitamin A untuk mengurangi kerutan dan meratakan pigmentasi kulit

-Vitamin C, mengembalikan elastisitas dan hidrasi kulit serta membantu mencerahkan wajah
-Vitamin E, mengembalikan kelembapan kulit agar lebih kenyal dan sehat terutama untuk si pemilik kulit kering

-Asam kojic, mencerahkan kulit wajah dan mengurangi bahaya radiasi sinar UV yang menyebabkan penuaan

-Selain berbagai produk tersebut, produk lain yang tak kalah penting yaitu tabir surya. Ini karena kulit yang terkena sinar matahari cenderung lebih cepat menua. Nantinya, produk anti-aging mana yang Anda pakai disesuaikan dengan keluhan yang dialami kulit.

Baca Juga: Produk Perawatan Pribadi Tertinggi Sebabkan Cedera dan Keracunan pada Anak

Namun yang paling utama adalah mempertahankan tiga pilar utama perawatan kulit, yaitu:

-Dibersihkan, agar terbebas dari debu dan kotoran lain yang menempel di wajah

-Dilembapkan, membantu hidrasi kulit

-Dilindungi, menggunakan tabir surya untuk melindungi efek buruk sinar matahari

-Selain itu, Anda juga perlu makan makanan sehat untuk menjaga kulit tetap sehat dan terawat dari luar maupun dalam. Pastikan untuk menjaga keseimbangan nutrisi baik karbohidrat, lemak, protein, vitamin, dan mineral. Pilihlah sumber makanan sehat yang Anda sukai.

Baca Juga: Studi: Tak Ada Beda Perawatan Kanker di Rumah Sakit Mahal dengan RS Lainnya

-Jangan malas pakai produk anti-aging di usia muda agar tampilan kulit tetap segar meski usia terus bertambah. Pasalnya, memperbaiki kulit yang sudah terlanjur menua akan lebih sulit ketimbang mencegah tanda penuaan tersebut muncul.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI