Mirip Puasa, Kenali Diet OCD ala Deddy Corbuzier Sejak 2013

Sabtu, 22 Juni 2019 | 16:25 WIB
Mirip Puasa, Kenali Diet OCD ala Deddy Corbuzier Sejak 2013
Deddy Corbuzier [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah resmi mualaf dan memeluk agama Islam, Deddy Corbuzier masih menjadi perbincangan hangat masyarakat.

Selain status resminya sebagai umat muslim yang diperbincangkan, gaya hidup sehat Deddy Corbuzier juga tak luput dari sorotan publik.

Pria bertubuh kekar ini memang dikenal senang berolahraga dan memiliki gaya hidup sehat. Deddy Corbuzier pula yang membuat diet OCD alias obsessive corbuzier diet melejit di tengah masyarakat.

Deddy Corbuzier telah menjalani diet OCD tersebut sejak 2013 silam. Secara umum, diet OCD ala Deddy Corbuzier ini sama seperti puasa.

Baca Juga: Diet Ketat dan Jadi Vegan, Pria Ini Putuskan Makan Serangga Tiap Hari

Kunci utama OCD adalah jendela makan yang terbatas tapi tidak memiliki pantangan makanan apapun. Diet OCD atau sama halnya dengan puasa berselang ini biasanya dilakukan secara bertahap.

Ilustrasi diet (Shutterstock)
Ilustrasi diet (Shutterstock)

Melansir dari Healthline, perlu dipahami bahwa tahapan diet OCD ini yakni 8 jam, 6 jam dan 4 jam. Artinya, kita hanya diperbolehkan makan apapun selama durasi waktu tersebut.

Diluar durasi 8 jam, 6 jam dan 4 jam itu kita tidak diperbolehkan makan. Bahkan, kita juga tidak dianjurkan untuk sarapan.

Biasanya orang membagi tahapan diet OCD ini setiap minggunya. Contohnya, di minggu pertama kita menerapkan 8 jam, lalu di minggu kedua 6 jam dan minggu ketiga 6 jam.

Dengan menerapkan waktu 8 jam itu artinya kita hanya diperbolehkan makan apapun selama 8 jam dan sisanya 16 jam kita tidak boleh mengonsumsi makanan apapun.

Baca Juga: Miss V Berbau Amis Seperti Ikan, Penyebabnya Diet Hingga Radang Panggul!

Kita juga bisa mengatur sendiri durasi 8 jam itu akan dimulai dari jam berapa asalkan tidak lebih dari jam 5 sore.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI