Oleh karena itu, penting untuk memakai alas kaki yang tepat saat trail running. Pastikan alas kaki yang dipilih tidak licin karena ini sangat berpengaruh besar pada risiko cedera.

3. Latihan ringan sebelum trail running
Sebelum mengikuti trail running, seseorang juga perlu melakukan latihan fisik, salah satunya dengan olahraga gym.
Latihan ini membantu tubuh anda lebih kuat dan siap untuk mengikuti trail running sehingga memperkecil risiko cedera saat berlari.
4. Jangan terburu-buru
Lari di jalan setapak dengan medan berat pasti akan sangat berbeda dengan lari biasa di lapangan atau jalanan. Dalam olahraga trail running ini, kita harus bisa mengontrol kecepatan dan menjaga energi.
Jangan sampai kita sudah kehabisan energi karena berlari terlalu cepat sebelum sampai di medan berat. Hal ini bisa membuat kita cedera saat berlari di medan berat karena kehabisan tenaga.