Jangan Salah, Daging Ayam Juga Bisa Tingkatkan Kadar Kolesterol Lho!

Jum'at, 14 Juni 2019 | 10:48 WIB
Jangan Salah, Daging Ayam Juga Bisa Tingkatkan Kadar Kolesterol Lho!
Daging ayam juga bisa bikin kolesterol naik. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jangan Salah, Daging Ayam Juga Bisa Tingkatkan Kadar Kolesterol Lho!

Daging merah selama ini disebut-sebut sebagai cikal bakal peningkatan kolesterol dalam darah. Namun penelitian terkini tak setuju dengan temuan tersebut.

Daging putih seperti ayam, ternyata juga dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah sebanyak daging merah. Temuan ini tentu saja mengejutkan banyak orang yang berharap bahwa makan banyak daging unggas tidak akan menyebabkan peningkatan kadar kolesterol darah.

Dari tiga diet yang diteliti yakni daging merah, daging putih, dan protein nabati, peneliti menemukan bahwa hanya pola makan nabati yang dikaitkan dengan kadar kolesterol darah yang sehat.

Baca Juga: Bahaya Mencuci Daging Ayam Mentah, Bisa Bikin Keracunan Makanan!

"Ketika kami merencanakan penelitian ini, kami berharap daging merah memiliki efek yang lebih buruk pada kadar kolesterol darah daripada daging putih. Tetapi kami terkejut dengan temuan sebaliknya," ujar peneliti senior Dr. Ronald Krauss, di Children's Hospital Oakland Research Institute (CHORI) di California, dilansir FoxNews.

Untuk mengarah pada temuan ini, para peneliti mengamati 113 orang sehat, yang secara acak ditugaskan untuk mengonsumsi diet yang tinggi maupum rendah lemak jenuh.

Kemudian, peserta dalam kedua kelompok bersepeda menjalani tiga diet berbeda: diet daging merah (terutama daging sapi), diet daging putih (terutama ayam dan kalkun), dan diet protein non-daging (kacang-kacangan, biji-bijian dan produk kedelai), selama empat minggu. Selain itu, para peserta menjalani tes darah pada awal dan akhir setiap menjalani diet baru.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik daging merah dan putih meningkatkan kadar kolesterol jahat LDL, terlepas dari berapa banyak lemak jenuh yang terkandung dalam makanan.

Kadar kolesterol bisa naik jika kebanyakan makan daging ayam. (Shutterstock)
Kadar kolesterol bisa naik jika kebanyakan makan daging ayam. (Shutterstock)

Dengan kata lain, daging putih dan merah memiliki efek yang sama dalam meningkatkan kadar kolesterol darah. Lemak jenuh sendiri terkandung dalam makanan seperti daging sapi berlemak, unggas dengan kulit, mentega dan krim dan keju, menurut American Heart Association. Terlalu banyak kolesterol LDL dari lemak jenuh dapat menumpuk di pembuluh darah seseorang, menyebabkan plak dan meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.

Baca Juga: Makan Daging Ayam yang Ada Bercak Merah, Awas 4 Penyakit Ini Mengintai!

Studi ini juga mengungkapkan tidak ada perbedaan yang signifikan dalam jumlah partikel LDL pada daging putih dan daging merah. Tetapi peneliti mengonfirmasi makan banyak lemak jenuh dikaitkan dengan konsentrasi yang lebih tinggi dari partikel LDL.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI