Lobak putih memiliki sifat anti-hipertensi yang membantu mengendalikan hipertensi atau tekanan darah tinggi.
Selain itu, kandungan potasium dalam lobak juga membantu melawan efek buruk dari diet tinggi sodium sehingga menjaga tekanan darah tetap terkendali.
3. Mengontrol gula darah
Insulin adalah hormon yang diproduksi pankreas untuk menyerap glukosa. Pada penderita diabetes, insulin mereka tidak dapat berfungsi baik dalam menyerap glukosa.
Baca Juga: Jus Nanas hingga Jus Tomat, Ternyata Ampuh Turunkan Tekanan Darah Tinggi
Karena itu, mereka tidak bisa makan makanan manis atau bertepung. Lobak putih yang tinggi serat dan indeks glikemik rendah sangat baik untuk penderita diabetes karena tidak menyebabkan kadar gula darah meningkat.
4. Mencegah penyakit kuning
Lobak putih juga sangat efektif mencegah penyakit kuning karena sayuran ini membantu mengatur jumlah bilirubin di dalam darah dan meningkatkan pasokan oksigen.
Karena itu, sayuran ini juga dapat membantu menghindari kerusakan sel darah merah yang disebabkan oleh penyakit kuning.
5. Membuat awet muda
Baca Juga: Ayah Dewi Perssik Komplikasi Diabetes, Jus Pare Bisa Atasi Penyakit Ini
Lobak putih juga mengandung vitamin C dan antioksidan yang sangat baik untuk melindungi kulit dari paparan radikal bebas.