Suara.com - Kehilangan seseorang yang dicintai untuk selama-lamanya adalah hal yang menyakitkan. Namun, bagaimana dengan yang dialami oleh seorang ibu tunggal di Filipina ini yang kehilangan 3 anaknya hanya dalam waktu empat tahun.
Wanita bernama Lorelei Go itu harus kehilangan tiga anaknya akibat penyakit kanker yang sama. Awalnya pada 11 Juni 2014, Lorelei kehilangan anak sulungnya, Rowden karena sirosis.
Enam belas bulan setelahnya, ia kembali kehilangan putranya keduanya, Hasset yang kalah melawan sirosis juga. Hasset merupakan seorang koki terkenal.
Sementara Rowden, sebelum kematiannya telah menyentuh hati banyak orang. Sebab, ia meninggal 10 jam setelah menikahi sang pujaan hati.
Baca Juga: Sulit Dideteksi Dini, Kenali Ragam Gejala Kanker Hati
Dilaporkan en.goodtimes.my, sejak kematian kedua putranya, Lorelei hanya memiliki Hisham. Namun sayang, Hisham juga didiagnosis menderita kanker hati.
Saat baru ketahuan, sirosis yang dialami Hisham masih tahap awal. Ia pun melakukan segalanya untuk mencegah penyebaran kankernya.
Mulai dari diet ketat hingga terbang ke Guangzhou, China demi mencoba pengobatan alternatif yang disebut cryosurgery. Namun, kankernya menyebar dengan cepat dan dokter mengatakan, Hisham tidak akan selamat dari operasi karena kankernya sudah tahap 4.
Lorelei dan Hisham pun putus asa mendengar kata-kata dokter dan cryosurgery merupakan satu-satunya harapan mereka.
Pada 1 November 2017, Lorelei dan Hisham kembali ke Filipina di mana Lorelei menyewa seorang perawat swasta untuk merawat putranya di rumah. Lorelei pun terus berdoa agar putanya bisa sembuh.
Baca Juga: Jenis Tanaman Herbal Ini Atasi Kanker Hati, tapi Dilarang
"Satu-satunya doa saya adalah agar Tuhan memberikan Hisham kepada saya. Saya sudah kehilangan dua putra saya dan saya tidak bisa membayangkan hidup tanpa Hisham. Jika Tuhan mendengar doa saya, itu akan menjadi hadiah terindah yang pernah saya terima. Saya takut kehilangan Hisham. Sangat takut," lirihnya.