Suara.com - Kini usia kehamilan Paula Verhoeven, istri Baim Wong, telah memasuki delapan minggu. Paula Verhoeven pun merasakan ngidam seperti perempuan hamil lainnya. Tak hanya Paula, Baim Wong juga ikut merasakan ngidam.
Bukan ngidam makanan atau membeli sesuatu, Baim Wong juga merasakan gejala fisik seperti wanita hamil, yakni pusing dan mual.
"(Ngidamnya) dia (Baim) tuh lebih ke sakit," kata Paula Verhoeven di rumah orangtua Baim Wong, Jumat (7/6/2019) kemarin.
Selain Baim Wong, sudah banyak pria mengaku merasakan gejala fisik dan keinginan lainnya seperti wanita hamil ketika istrinya hamil.
Baca Juga: Paula Verhoeven Ngidam Makan Mie Ayam di Gerobak
Para peneliti di St George's, University of London, dilansir dari telegraph.co.uk, menemukan pria yang memiliki istri sedang hamil juga akan merasakan gejala-gejala kehamilan.
Calon ayah akan mengalami kram, sakit punggung, perubahan suasana hati, ngidam makanan, mual di pagi hari, mudah lelah, depresi, mudah marah, pingsan dan sakit gigi.
Itu sama seperti Baim Wong yang ikut merasakan pusing dan mual selama Paula Hamil anak pertama mereka.
Fenomena para pria merasakan gejala kehamilan selama istrinya hamil ini disebut Couvade Syndrome.
Dr Arthur Brennan dari Fakultas Ilmu Kesehatan dan Perawatan Sosial Universitas London mengatakan tidak ada diagnosis medis mengenai couvade syndrome yang dirasakan oleh pria selama istrinya hamil.
Baca Juga: Derita Penyakit Kehamilan, Wanita Ini Muntah 50 Kali Sehari Selama 9 Bulan
Namun, fenomena ini wajar terjadi jika pria mengeluh mual dan muntah pada tahap awal kehamilan istrinya.