Suara.com - Seorang gadis bernama Ashley Rogers mengaku dirinya mengalami sakit kepala yang 'tak ada habisnya' selama 8 tahun setelah tengkorak bagian belakang terkena lemparan bola softball.
Gadis 23 tahun dari Houston ini menjadi pemain voli pada 2011 silam ketika dirinya mendapatkan pukulan di kepala ini.
Empat hari sebelumnya Rogers mengatakan dirinya memang sudah merasa sakit kepala yang mulai sembuh pada hari itu. Tapi setelah terkena lemparan, sakit kepalanya justru semakin parah dan tidak berhenti.
"Rasa sakitnya pada hari biasa mencapai 7 dari 10, tetapi pada hari terburuk mencapai 10," tutur Rogers, melansir Daily Mail.
Baca Juga: Kafein Ampuh Redakan Sakit Kepala, Mitos atau Fakta?
Dia mengaku rasa sakitnya bisa diperburuk oleh suara keras, cahaya terang, kurang tidur, menstruasi atau jika dia tidak mencuci rambutnya selama 2 hari.
"Pemicu yang mempengaruhi rasa sakitku termasuk suara keras, cahaya yang kuat, bau, kurang tidur, otot leher kencang, stres dan perubahan tekanan."
"Jika aku tidak mencuci rambut dalam waktu 48 jam, kulit kepalaku mulai sakit dan itu pemicu lain. Ada juga hari-hari yang panjang (melelahkan), pergerakan tiba-tiba, perubahan cuaca, seperti hujan, bulan purnama dan menstruasi."
Para spesialis telah bekerja keras untuk mendiagnosis Rogers, mengingat gejalanya telah membuatnya dirawat di rumah sakit beberapa kali.
Tetapi tanpa kondisi yang jelas dan dapat diobati, ia harus mengunci dirinya di ruangan gelap tanpa suara dan mengompres kepalanya.
Baca Juga: Sakit Kepala Menyerang, Redakan dengan Pijat di 6 Titik Ini
Selama 8 tahun, ia mengaku telah melakukan berbagai macam pengobatan, tapi hasilnya tetap nihil.