Senam Kegel Ternyata Bisa Bantu Lelaki Atasi Disfungsi Ereksi

Sabtu, 18 Mei 2019 | 12:41 WIB
Senam Kegel Ternyata Bisa Bantu Lelaki Atasi Disfungsi Ereksi
Ilustrasi: lelaki yang mengalami disfungsi ereksi bisa mencoba senam kegel untuk mengatasi keluhannya. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Senam Kegel Ternyata Bisa Bantu Lelaki Atasi Disfungsi Ereksi

Senam kegel yang melatih dasar panggul dan kerap dilakukan kaum hawa ternyata juga bermanfaat bagi para lelaki. Sebuah studi terkini menunjukkan bahwa latihan dasar panggul dapat membantu lelaki mengatasi masalah disfungsi ereksi.

Senam kegel memang biasanya direkomendasikan bagi kaum hawa untuk menurunkan risiko gangguan berkemih terutama setelah melalui proses persalinan. Tetapi kini para ahli mengatakan bahwa memperkuat otot-otot di sekitar kandung kemih dan penis juga dapat meningkatkan kinerja lelaki di ranjang.

Salah satu cara untuk melakukan latihan dasar panggul ini adalah dengan menghentikan buang air kecil di tengah aliran. Cara lain adalah dengan mencoba menarik buah zakar ke atas.

Baca Juga: Racun Laba-Laba Lebih Baik dari Viagra untuk Obati Disfungsi Ereksi?

Senam Kegel [shutterstock]
Ilustrasi senam kegel ternyata bisa membantu lelaki yang mengalami disfungsi ereksi. [shutterstock]

Temuan ini didapat setelah fisioterapis dari James Cook University di Australia menganalisis data dari 650 lelaki yang melakukan latihan dasar panggul.

Peneliti menemukan 47 persen lelaki dengan masalah impotensi berhasil sembuh dengan melakukan latihan ini. Sementara 83 persen lelaki mengaku hal itu membantu mereka mengatasi ejakulasi dini.

Peneliti utama, Chris Myers, mengatakan bahwa otot-otot dasar panggul yang lemah dapat secara langsung memengaruhi kekuatan ereksi dan proses ejakulasi. Itu sebabnya latihan ini bisa jadi metode efektif dalam mencegah gangguan ereksi.

"Latihan dasar panggul untuk mencegah gangguan ereksi adalah pilihan non-invasif dan lebih murah daripada metode tradisional," katanya.

Selain melakukan latihan fisik ini, lelaki kata Myers juga diimbau untuk melakukan perawatan tradisional seperti mengubah gaya hidup dan mengonsumsi obat-obatan, seperti Viagra.

Baca Juga: Sering Alami Ereksi Bahkan di Tempat Umum, Pria Ini Konsultasi ke Pakar

Lalu bagaimana cara melakukan senam kegel untuk mengatasi gangguan ereksi? Berikut langkah-langkahnya seperti dilansir dari laman Nypost.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI