Walau Enak dan Nikmat, 9 Makanan Ini Berisiko Turunkan Daya Ingat

Kamis, 16 Mei 2019 | 19:05 WIB
Walau Enak dan Nikmat, 9 Makanan Ini Berisiko Turunkan Daya Ingat
Ilustrasi memori. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah studi menemukan, lemak trans dapat merusak memori dan juga meningkatkan kadar kolesterol Anda.
Dalam penelitian ini, pria lebih muda yang mengonsumsi lemak trans dalam kadar tinggi memiliki kinerja yang lebih buruk dalam tes memori.

Hasil studi ini menunjukkan, remaja lelaki yang mengonsumsi 16 gram lemak trans dalam pola makan harian mereka bisa mengingat 12 kata atau lebih dengan benar. Sedangkan remaja yang mengonsumsi 28 gram lemak trans setiap hari hanya bisa mengingat sekitar 12 kata atau kurang.

Sebuah penelitian serupa juga menunjukkan, wanita yang mengonsumsi lemak jenuh dari makanan seperti mentega dan daging merah memiliki kinerja yang buruk dalam tes memori dan berpikir.

Lemak tidak sehat seperti lemak jenuh dan lemak trans meningkatkan kolesterol LDL dan mempercepat pembentukan plak beta-amiloid di otak. Cluster protein lengket ini akan menumpuk dan membentuk plak yang bisa menyebabkan penyakit Alzheimer.

Baca Juga: Studi: Senyawa dalam Bawang Putih Bisa Tingkatkan Daya Ingat

Lemak ini juga memperlambat produksi asam lemak omega -3 dalam tubuh, yang sebenarnya memainkan peran penting dalam fungsi otak.

Lalu makanan apa saja yang bisa menyebabkan penurunan daya ingat? Berikut daftarnya yang dilansir dari Boldsky.com.

1. Kue, pie dan kue kering

Kue, pie, dan kue kering, yang  frosting, shortening (mentega putih), dan margarin, penuh lemak trans.

Penelitian telah menunjukkan peningkatan asupan lemak trans meningkatkan risiko penyakit Alzheimer, penurunan kognitif, memori yang buruk, dan volume otak yang rendah.

Jadi, lebih baik Anda membuat kue sendiri daripada membelinya.

Baca Juga: Jangan Panik, Begini Caranya Mengatasi Daya Ingat Buruk

Ilustrasi mengonsumsi makanan manis, camilan, cookies. (Shutterstock)
Ilustrasi makan kue. (Shutterstock)

2. Popcorn

Popcorn beraroma mentega atau popcorn normal mengandung lemak jenuh dalam jumlah tinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI