1) Lakukan olahraga dengan intensitas sedang seperti training lari 5K, yoga atau kelas dance setelah mengonsumsi takjil air putih dan tiga – lima buah kurma.
2) Olahraga dengan intensitas tinggi seperti body combat, body pump atau angkat beban dapat dilakukan satu jam setelah berbuka dengan makan berat. Mengonsumsi pisang setelah melakukan olahraga intensitas berat dapat membantu mengembalikan energi dengan cepat dan membantu tubuh terasa lebih nyaman sehingga waktu istirahat menjadi lebih optimal.
3) Mengajak anggota keluarga atau teman untuk berolahraga bersama sebagai ganti waktu ngabuburit. Biasanya, olahraga yang dilakukan bersama teman atau keluarga akan terasa lebih menyenangkan.
Baca Juga: 6 Minuman Smoothie yang Beri Energi Lebih untuk Berolahraga Usai Berpuasa