Perlu diketahui bahwa bagi para ilmuwan seperti dilansir dari Wikipedia, aura adalah pancaran energi yang mengelilingi makhluk hidup, termasuk manusia. Aura ini berbentuk radiasi warna halus yang mengelilingi makhluk hidup.
Nah, setiap warna aura menandakan getaran tertentu yang memiliki arti yang berbeda. Berbicara soal aura, manusia memiliki banyak warna, seperti merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu. Lantas, apa artinya bila orang memiliki warna aura perak?
"Arti warna aura perak atau silver, secara umum kita mengatakan warna perak itu warna purifikasi, pembersihan," jelas Tom Suhalim.
Pembersihan itu sendiri menurut dia, merupakan proses detoksifikasi bukan hanya secara fisik, tetapi juga secara mental dan spiritual.
Baca Juga: Tantangan, 3 Manfaat Olahraga Saat Puasa yang Sayang Dilewatkan
"Pada saat mereka puasa mereka harus melenyapkan segala macam kekotoran batin, emosi negatif ditahan, menahan nafsu. Itu semua adalah proses pembersihan atau purifikasi," urainya merinci tentang arti warna aura perak.
Tom Suhalim juga mengatakan bahwa secara umum, selain puasa, proses pembersihan emosi, pembersihan jiwa, fisik dan spiritual juga dapat dilakukan sebagai metode untuk mendapatkan warna aura perak. "Bisa kita katakan, puasa memiliki manfaat yang diterima sekujur tubuh secara otomatis," jelasnya mengakhiri perbincangan.
Jadi, semakin kuat kan buktinya, bahwa puasa memang sangat bermanfaat bagi kesehatan yang ditunjukkan dengan warna aura perak yang bermakna detoksifikasi. Tak hanya detoksifikasi tubuh, tetapi juga detoksifikasi jiwa, spiritual dan emosi.