Viagra, Memberi Kenikmatan Sekaligus Perlindungan Jantung bagi Penderita DE

Kamis, 02 Mei 2019 | 09:05 WIB
Viagra, Memberi Kenikmatan Sekaligus Perlindungan Jantung bagi Penderita DE
Ilustrasi viagra. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Obat yang selama ini digunakan lelaki dengan disfungsi ereksi atau DE, diketahui memiliki implikasi positif untuk kesehatan jantung.

Hasil penelitian di Inggris terhadap obat sejenis viagra yang memiliki merek dagang Tadalafil, membuktikan bahwa obat tersebut dapat memperlambat keparahan, bahkan menormalkan kembali gagal jantung yang dialami domba.

Untuk mengarah pada kesimpulan ini, para peneliti menggunakan obat tersebut pada domba yang mengalami gagal jantung. Peneliti menemukan bahwa dalam waktu singkat, pemberian obat tersebut tak hanya memperbaiki kondisi gagal jantung, tapi juga menormalkan kembali fungsi jantung domba.

"Melalui penelitian ini kami meyakini bahwa Tadalafil bisa menjadi terapi untuk gagal jantung," kata Profesor Andrew Trafford selaku peneliti utama studi ini, seperti dilansir dari New York Post.

Baca Juga: Hati-hati! Ikuti Quick Count Bisa Picu Serangan Jantung

Tadalafil sendiri, kata Prof Trafford, bekerja pada jantung yang tidak mampu memompa darah dengan memblokir enzim dan mengembalikan kemampuan organ untuk merespons adrenalin.

Para ilmuwan sebenarnya telah lama menyadari hubungan antara perawatan untuk gagal jantung dan disfungsi ereksi.

"Obat jenis viagra pada awalnya dikembangkan sebagai pengobatan potensial untuk penyakit jantung sebelum mereka ditemukan memiliki manfaat tak terduga dalam pengobatan DE," kata Trafford.

Meski efek Tadalafil belum diuji pada manusia, menurt Prof Trafford, domba memiliki jantung yang serupa secara fisiologis dan banyak lelaki mungkin tidak menyadari bahwa mereka adalah kelinci percobaan.

"Sangat mungkin bahwa beberapa pasien yang menggunakannya untuk disfungsi ereksi juga tanpa disadari menikmati efek perlindungan pada jantung mereka," kata Trafford.

Baca Juga: Minum Obat Diet, Guru Ini Meninggal Akibat Gagal Jantung

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI