Suara.com - Selain Keperluan Medis, Ini 5 Barang yang Wajib Disiapkan untuk Berobat ke Luar Negeri
Berobat ke luar negeri nyatanya masih menjadi pilihan bagi sejumlah masyarakat Indonesia. Namun, jika Anda tertarik berobat ke luar negeri ada beberapa barang khusus yang perlu dipersiapkan. Apa saja?
Merangkum dari rilis Go.Care, Rabu (24/4/2019) inilah 5 barang yang wajib disiapkan untuk dibawa saat hendak berobat ke luar negeri.
Paspor dan visa
Baca Juga: Jangan Khawatir, Caleg Stres Kalah Pemilu Bisa Berobat Pakai BPJS
Paspor dan visa merupakan syarat kelengkapan untuk masuk ke suatu negara sehingga menjadibarang yang wajib dibawa saat bepergian ke luar negeri, termasuk berobat. Anda perlu memeriksa apakah negara beroabt yang dituju membutuhkan visa sebagai syarat dalam dokumen perjalanan atau tidak. Negara-negara di kawasan Asia Tenggara, seperti Malaysia, Singapura, dan Thailand, warga Indonesia tidak memerlukan persyaratan visa. Anda hanya perlu mempersiapkan paspor yang masih berlaku.
Namun, berbeda dengan negara-negara lainnya, seperti India dan Korea Selatan, yang mewajibkan visa sebagai syarat masuk ke negaranya. Oleh karena itu, penting untuk mencari tahu hal tersebut dan segera mengurus pembuatan visa secepatnya.
Mata uang dan kartu kredit
Jangan lupa membawa sejumlah uang yang dibutuhkan dalam mata uang negara yang dituju serta kartu kredit. Kemudian, simpan dalam tas kecil yang mudah dijangkau ke manapun, untuk memudahkah Anda dalam menemukannya.
Dokumen asuransi perjalanan
Baca Juga: Ditinggal Suami, Rafika Jual Ginjalnya di Facebook untuk Biaya Berobat Anak
Penting pula membawa kelengkapan informasi seputar asuransi perjalanan. Saat ini, sudah banyak perusahaan yang menyediakan program asuransi perjalanan sehingga seharusnya tak perlu sulit untuk mendapatkannya. Beberapa asuransi di Indonesia pun ada yang menanggung biaya berobat hingga ke luar negeri.