Jangan Pakai Tiap Hari, 5 Pakaian dan Aksesori Ini Bisa Ganggu Kesehatan

Vika Widiastuti Suara.Com
Jum'at, 19 April 2019 | 10:16 WIB
Jangan Pakai Tiap Hari, 5 Pakaian dan Aksesori Ini Bisa Ganggu Kesehatan
Ilustrasi perempuan tidur mengenakan piyama. [Shutterstock/Sanjay Deva]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat memilih pakaian, sejumlah wanita mungkin mempertimbangkan soal trend dan kenyamanan. Namun, rasanya pertimbangan itu belumlah cukup sebab ternyata ada sejumlah pakaian dan aksesori yang berbahaya jika digunakan setiap hari bagi tubuh

Pakaian dan aksesoris ini tidak secara langsung memberikan efek buruk bagi kesehatan tubuh wanita. Mereka akan merasakan efeknya setelah cukup lama berlalu dan terlalu sering memakainya.

Hal tersebut pun dibenarkan oleh George Bernard Shaw. Dilansir HiMedik dari Brightside.com, dia menyebut ada hubungannya antara fashion wanita dengan berbagai penyakit. Sayangnya, hampir semua wanita mungkin tak pernah menyadari bahaya yang mengancam kesehatan tubuhnya itu.

Mulai baju tidur hingga kacamata hitam, berikut ini 5 barang yang menimbulkan efek samping bagi kesehatan dalam waktu jangka panjang.

Baca Juga: Prabowo Sujud Syukur, Ini Beragam Manfaat Sujud bagi Kesehatan

1. Piyama

Semua orang pasti memiliki piyama untuk tidur agar lebih leluasa dan nyaman sepanjang malam. Tetapi, nyatanya piyama bisa memberikan efek kurang baik bagi kesehatan tubuh jika dikenakan setiap hari.

Terutama piyama yang ketat, karena pakaian ini akan memicu pertumbuhan bakteri penyebab iritasi kulit, gatal dan infeksi jamur. Karena itu, wanita disarankan untuk tidak memakai piyama dan pakaian dalam sekali pun saat tidur.

Efek samping jika mengenakan kacamata hitam ssetiap hari dan di malam hari meski di ruangan banyak cahaya (Pixabay/Pexels)
Efek samping jika mengenakan kacamata hitam ssetiap hari dan di malam hari meski di ruangan banyak cahaya (Pixabay/Pexels)

2. Handbag

Saat ini handbag atau tas tangan sangat populer di kalangan wanita dengan berbagai macam modelnya. Seorang wanita akan terlihat anggun jika membawa handbag saat berpergian.

Baca Juga: Ada Bintik Kecil di Lidah, Waspadai Masalah Kesehatan Ini

Tetapi, handbag ini justru memberikan efek kurang baik untuk kesehatan kita. Karena kita terus menerus membawa tas di satu bahu dan itu membuat ketidakseimbangan bahu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI