Suara.com - Suka Pelihara Kucing Seperti Prabowo, Ini Manfaatnya bagi Kesehatan.
Calon Presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto memang dikenal sebagai pecinta kucing. Ia memiliki kucing peliharaan yang diberi nama Bobby The Cat.
Saking sayangnya dengan hewan peliharaan satu ini, Prabowo kerap membawanya ke momen-momen penting, termasuk saat menjenguk calon wakil presiden pasangannya, Sandiaga Uno, yang dikabarkan sedang kurang sehat.
Ya, hal ini terlihat dari ungggahan Sandiaga Uno di akun Twitternya pada hari ini, kamis (18/4/2019). Dalam foto tersebut tampak Prabowo sedang menggendong kucing kesayangannya saat menemui Sandiaga Uno yang didampingi sang istri Nur Asia Uno.
Baca Juga: Ibu Hamil Pelihara Kucing? Ini yang Perlu Diketahui
Selain menggunggah kebersamaannya bersama Prabowo dan kucing kesayangannya, Sandiaga juga meminta maaf belum dapat mendampingi kegiatan Prabowo beberapa saat setelah pencoblosan kemarin. Ia juga meminta doa agar segera diberi kesembuhan.
"Terima kasih Pak @prabowo yang sudah menjenguk saya tadi malam ditemani kucing kesayangannya. Mohon maaf belum bisa mendampingi Bapak. Mohon doa dari semuanya untuk kesembuhan saya," tulis Sandiaga dalam kepsyen foto tersebut.
Potret kebersamaan Prabowo dan kucing kesayangannya pun tak cuma satu dua kali tertangkap kamera. Bahkan kelucuan Bobby The Cat sering diunggah Prabowo dalam akun Instagramnya. Memelihara kucing seperti yang dilakukan Capres Prabowo ini memang terbukti mendatangkan berbagai manfaat kesehatan.
Menurut Drh. Angela Maharani, memelihara kucing dapat mendatangkan manfaat kesehatan secara fisik dan emosional bagi sang pemilik. Berdasarkan penelitian yang dilakukan ilmuwan Amerika dan Inggris, dr Angela menyebut dengkuran kucing memiliki frekuensi yang dampaknya seperti sonar lumba-lumba.
"Jadi dengan mendengar dengkuran kucing itu bisa membantu mengatasi nyeri persendian hingga mengatasi trauma," ujar dia dalam sebuah konferensi pers beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Unik, Perusahaan di Jepang Pelihara Kucing untuk Pegawainya
Selain itu, drh Angela menambahkan, dengkuran kucing juga dapat memberi efek relaksasi. Wajar jika banyak pemilik kucing yang merasa bahagia ketika dapat bersenda gurau dengan hewan peliharaan berbulu itu.