Suara.com - Berat Badan Naik 23 Kg, Ternyata Ada Kista Tumbuh di Perut
Kayla Rahn tak menyangka berat badannya yang bertambah hingga 23 kg bukan karena gaya hidup tak sehat, melainkan karena tumbuhnya kista di dalam perut.
Dikutip Himedik dari Inside Edition, Kayla mulai merasa ada keanehan di perutnya sejak September 2017.
Ia sering mengalami sesak napas dan sakit perut, yang semula dikira terjadi karena tubuhnya yang menggemuk.
Baca Juga: 6 Tempat Wisata Romantis di Jogja, Cocok Banget untuk Pengantin Baru!
"Saya beralih dari pekerjaan yang sibuk ke pekerjaan yang tidak terlalu menguras tenaga. Saya mulai mencoba menurunkan berat badan tetapi tidak turun-turun," ujarnya.
Kayla mengatakan dia pergi ke beberapa dokter yang menyuruhnya untuk mengubah pola dietnya dan berhenti minum soda. Namun ketika berat badan tidak turun dan sakit perut terus berlanjut, dia mulai berpikir ada hal lain yang sedang terjadi.
Keyakinannya semakin bulat saat berat badannya terus bertambah. Ditambah lagi orang-orang sering bertanya padanya dalam beberapa kesempatan apakah Kayla hamil serta pakaiannya yang tidak lagi pas di badan.
Setelah ibu Kayla mendengar keluhannya selama setahun, dia mendorong putrinya untuk pergi ke Rumah Sakit Jackson pada Mei 2018.
Pemeriksaan CT Scan oleh dokter menemukan ada massa raksasa dan memberi tahu Kayla bahwa dia perlu menjalani operasi pada hari berikutnya.
Baca Juga: Penderita Asam Lambung Juga Harus Pilih-pilih Minuman, Apa Saja?
Dokter mengatakan massa itu kemungkinan jinak, yang ternyata merupakan kista seberat 23 kilogram di indung telurnya.