Ini yang Terjadi pada Tubuh Bila Balas Dendam Tidur Seharian di Akhir Pekan

Sabtu, 02 Maret 2019 | 11:33 WIB
Ini yang Terjadi pada Tubuh Bila Balas Dendam Tidur Seharian di Akhir Pekan
Tahukah Anda bahwa balas dendam tidur seharian di akhir pekan ternyata buruk bagi kesehatan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika Anda berencana tidur seharian di akhir pekan ini untuk melunasi utang tidur selama sepekan kemarin maka pertimbangkan hasil studi ini. Menurut peneliti, Christopher Depner, kebanyakan orang kurang mendapatkan tidur 7-8 jam sehari, karena urusan pekerjaan.

"Kebanyakan orang kurang tidur selama seminggu kerja dan kemudian mereka berusaha balas dendam atau tidur lebih banyak di akhir pekan," kata Christopher Depner seperti dilansir dari laman Medical Daily.

Meskipun metode 'balas dendam' ini sepertinya merupakan solusi yang sempurna, Depner melalui penelitian yang dilakukannya justru menemukan fakta sebaliknya. Ia menemukan bahwa orang yang kerap 'balas dendam' dengan tidur seharian di akhir pekan lebih berisiko mengalami kenaikan berat badan dan memicu diabetes dalam jangka panjang.

Untuk mengarah pada kesimpulam ini, Depner melibatkan beberapa responden yang dibagi menjadi tiga kelompok mengikuti jadwal tidur yang berbeda. Kelompok pertama tidur 5 jam setiap malam, kelompok kedua tidur 9 jam setiap malam, dan kelompok ketiga tidur 5 jam setiap malam di hari kerja dan balas dendam di akhir pekan dengan bangun di siang hari.

Baca Juga: Jaga Kesehatan Usai Transplantasi Ginjal, Abdee Negara Selalu Pakai Masker

Temuan ini mengungkapkan bahwa kelompok kedua dan ketiga mengalami sedikit kenaikan berat badan selama masa penelitian.

"Balas dendam tidur di akhir pekan tidak mencegah penambahan berat badan yang berhubungan dengan kurang tidur. Keduanya juga ditemukan memiliki sensitivitas insulin yang berkurang, yang dapat meningkatkan risiko diabetes dari waktu ke waktu," ujar Depner.

Bangun terlambat hanya pada akhir pekan, kata Depner, juga dapat mengganggu ritme sirkadian Anda. Seiring Anda menggeser jam tubuh internal dari jam eksternal maka hal ini akan menyebabkan masalah tidur pada minggu malam dan berulang setiap hari.

Azizi Seixas seorang ahli tidur berpendapat bahwa orang merasa dirinya bisa menjadi mesin di lima hari kerja dan benar-benar menjadi manusia di akhir pekan.

"Tidur bukan permainan matematika, kamu tidak bisa menyeimbangkannya. Tubuhmu perlu jadwal untuk menjalani perannya," imbuh dia.

Baca Juga: Dada Sesak Saat Beraktivitas, Waspadai Penyempitan Katup Jantung

Jadi, apa solusinya ketika kita tidak bisa mendapatkan istirahat yang cukup sebelum akhir pekan? Menurut penelitian Depner, jika Anda kehilangan lima jam tidur selama satu minggu kerja, maka satu setengah jam tidur tambahan di akhir pekan sudah cukup untuk melunasi utang tidur Anda.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI