Suara.com - Seorang wanita didiagnosis menderita kanker payudara tak lama setelah dirinya melahirkan. Akibatnya, kehidupan wanita bernama Siti Hajar (30) berubah drastis.
Melansir World of Buzz, Kamis (31/1/2019), hingga kini Siti telah menghabiskan sebagian besar tabungannya untuk biaya pengobatan.
Menurut Kwong Wah, Siti baru saja melahirkan putra ketiganya ketika dia mulai menyadari payudaranya tampak membengkak. Awalnya, dia mengira mungkin saja itu efek kehamilannya.
Namun, setelah diperiksa di rumah sakit, ternyata dia mengidap kanker payudara stadium 3. Hal tersebut tentu saja membuat Siti dan keluarganya kaget.
Baca Juga: Kasus Kanker Tinggi di Yogyakarta dan Sumatera, Pengaruh Makanan Enak?
Meski demikian, dia tak mau menyerah. Dia bertekad ingin melihat anak-anaknya tumbuh dewasa. Hal itulah yang memotivasinya untuk terus melawan penyakitnya.
Tak lama setelah itu, wanita yang bekerja sebagai pramuniaga itu pun bertekad ingin kembali bekerja. "Saya tidak bisa menyerah karena saya masih punya anak-anak yang membutuhkan perawatan saya. Saya harus kuat. Sudah lama sejak saya memeluk mereka atau tidur bersama mereka," katanya.
Bagaimana selanjutnya? Lihat selengkapnya ya.