4. Kelinci
Selama 2019 Anda akan berada dalam kesehatan yang baik karena keberuntungan yang menyelimuti shio Kelinci di Tahun Babi Tanah ini.
Namun, tentu saja Anda harus waspada terhadap cedera yang tidak disengaja. Sementara itu, pengaruh 'Bai Hu' akan membuat Anda gelisah dan menyebabkan banyak kesakitan.
Jadi, jauhi olahraga yang berbahaya yang dapat melukai diri. Anda juga harus mewaspadai pergantian musim karena berisiko untuk kesehatan Anda.
5. Naga
Anda pemilik shio Naga diprediksi memiliki kondisi kesehatan tak menentu di tahun babi tanah ini. Perubahan lingkungan atau cuaca akan membuat Anda tidak nyaman dan rentan terhadap penyakit.
Baca Juga: Artis Riri Febrianti Ikut Terlibat Kasus Prostitusi, Siapa Dia?
Secara mental, pengaruh 'Zhu Que' akan menekan Anda dengan kabar atau gosip mengenai kehidupan Anda. Hal ini membuat Anda kesal, mengalami insomnia, kecemasan dan depresi yang mengganggu kualitas hidup.
Untuk mengubah situasi ini, Anda perlu santai dan hindari memberi komentar terhadap urusan orang lain.
6. Ular
Pemilik shio ular harus berhati-hati dengan risiko penyakit di tahun Babi Tanah ini. Waspadalah saat bekerja, mengemudi, atau ketika berhubungan dengan orang lain.
Secara mental, orang bershio Ular akan menjadi lebih sensitif. Hindari mengunjungi pasien, menghadiri pemakaman, atau pergi ke tempat-tempat gelap dan lembab jika tidak ingin kesehatan Anda semakin buruk.
Banyak-banyaklah berlibur atau memberi bantuan amal untuk menghapus pengaruh negatif untuk kesehatan Anda.
Baca Juga: Aksi Solidaritas Ahmad Dhani Pindah ke Kantor Gerindra Sore Ini