Atasi Eksim? Tiga Obat Ini Bisa Diracik Sendiri di Rumah

Vika Widiastuti Suara.Com
Rabu, 23 Januari 2019 | 12:19 WIB
Atasi Eksim? Tiga Obat Ini Bisa Diracik Sendiri di Rumah
Lidah buaya atau aloe vera memiliki banyak khasiat.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Belum ada penelitian yang mengkonfirmasi bahwa cuka sari apel mengurangi gejala eksim, tetapi ada beberapa alasan mengapa cuka sari apel bisa membantu.

Di antaranya karena cuka sari apel menyeimbangkan tingkat keasaman kulit dan melawan bakteri sehingga membantu menjaga kulit yang rusak tidak terinfeksi.

Cara menggunakannya, encerkan dulu cuka sari apel sebelum mengoleskannya ke kulit karena jika tidak dilarutkan dapat menyebabkan luka bakar kimiawi atau cedera lainnya.

Ilustrasi cuka apel (pixabay)
Ilustrasi cuka apel (pixabay)

3. Oatmeal koloid

Baca Juga: Kulit Gatal Saat Stres Apakah Harus Dikhawatirkan?

Dikenal juga sebagai Avena sativa, dibuat dari gandum yang telah ditumbuk dan direbus untuk mengekstrak sifat penyembuhan kulitnya.

Sebuah studi 2015 melaporkan bahwa lotion oatmeal koloid memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi, yang dapat mengatasi kulit kering, kasar, dan gatal.

Cara mengobati eksim dengan oatmeal yaitu tambahkan oatmeal bubuk koloid ke dalam air hangat dan rendam. Pilih produk oatmeal koloid yang mengandung oat sebagai satu-satunya bahan dan hindari yang mengandung pewangi atau zat tambahan.

Sebagai informasi kamu dapat membeli oatmeal koloid murni dari toko kesehatan atau secara online.

Itulah tiga obat alami eksim yang dapat kamu racik sendiri di rumah. Semoga membantu.

Baca Juga: Sering Mengucek mata Karena Gatal? Mungkin Ini Penyebabnya

HiMedik.com/Dwi Citra Permatasari Sunoto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI