Suara.com - Naiknya berat badan mungkin menjadi salah satu hal yang dihindari bebebapa orang. Namun, jika Anda pekerja kantoran yang sedang melakoni diet, bisa jadi kenyataan tak sesuai dengan ekspektasi yang Anda harapkan.
Pasalnya, beberapa kebiasaan pekerja kantoran disebut lebih memungkinkan untuk menambah berat badan. Salah satunya adalah terlalu lama duduk setiap hari yang bisa menjadi pemicunya.
Padahal, terdapat 5 faktor lain yang membuat pekerja kantoran berpotensi bertubuh gemuk. Berikut ini daftarnya, dikutip dari The Health Site:
1. Sering keluar makan siang
Baca Juga: Keluarga Andi Arief Polisikan PSI dan Komisioner KPU
Ketika Anda makan siang dengan teman-teman, Anda cenderung menirukan teman dan akhirnya menambah makanan penutup, bahkan ketika Anda sudah tidak lapar. Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Obesity menemukan bahwa orang yang membawa makanan yang dibungkus untuk siang hari bisa menurunkan lebih banyak berat badan daripada yang sering makan di luar.
2. Kantor tidak berjendela
Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Environmental Health Perspectives, duduk di sebuah ruangan yang tidak berjendela dan tidak mendapatkan sinar matahari dapat membuat Anda bertambah gemuk. Cahaya pagi membuat jam lapar tubuh Anda berdetak secara normal. Sebaliknya, tidak mendapatkan cukup sinar matahari dapat menyebabkan resistensi insulin serta peningkatan nafsu makan.
3. Kantor terlalu dingin
Banyak kantor memiliki AC. Berdasarkan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Current Obesity Reports, respons tubuh Anda terhadap suhu dingin adalah menyimpan lemak untuk insulasi. Jadi, jika AC di kantor Anda dinyalakan, Anda akan cenderung menambah berat badan, meskipun Anda membatasi kalori.
Baca Juga: Muncul Penolakan, PKS akan Rayu Fraksi DPRD Soal Kandidat Cawagub DKI
4. Makan saat stres
Ketika Anda sedang stres, tubuh Anda melepaskan hormon yang dapat meningkatkan nafsu makan sehingga membuat Anda menginginkan makanan berlemak dan bergula. Kondisi ini pun memperlambat metabolisme Anda.
Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Sports Medicine disebutkan, jika Anda selalu stres, Anda akan membakar lebih sedikit kalori.
5. Rekan kerja mengalami obesitas
Para peneliti di Fakultas Kedokteran Universitas Pennsylvania menyebutkan, jika teman kantor Anda kelebihan berat badan, Anda akan menghadapi dua kali lipat risiko bertambahnya berat badan. Itu karena biasanya teman Anda tersebut akan memengaruhi Anda untuk makan lebih banyak junk food dan memilih kebiasaan yang kurang sehat.
Sumber: Himedik.com/Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana