Mengenal Wheatgrass, Kandungan dan Khasiatnya untuk Kesehatan

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Senin, 31 Desember 2018 | 14:25 WIB
Mengenal Wheatgrass, Kandungan dan Khasiatnya untuk Kesehatan
Wheatgrass. (pixabay/3dman_eu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tumbuh di daerah beriklim sedang, wheatgrass adalah salah satu tanaman gandum jenis triticum aestivum yang dipercaya mampu mengatasi sejumlah masalah kesehatan seperti pilek, batuk, demam, dan masalah pencernaan. Bahkan, wheatgrass juga telah digunakan untuk mencegah serta mengobati kondisi yang lebih serius, seperti kanker hingga AIDS.

Tanaman yang dapat tumbuh di dalam maupun di luar ruangan ini menjadi sumber vitamin (A, E, C, K, dan B6), mineral (kalsium, selenium, magnesium, zat besi), serta antioksidan. Umumnya wheatgrass dikonsumsi dengan cara dijus atau daunnya dikeringkan dan dibuat menjadi tablet atau kapsul.

Hal ini karena klorofil di dalamnya bertindak seperti hemoglobin (protein dalam sel darah merah yang mengangkut oksigen) dan meningkatkan kadar oksigen dalam tubuh.

Terlepas dari semua klaim manfaat kesehatan, ada sangat sedikit bukti bahwa wheatgrass benar-benar berfungsi untuk mendetoksifikasi atau mencegah atau menyembuhkan penyakit. Sebagian besar dari sedikit penelitian yang telah dilakukan berfokus pada efek wheatgrass pada sistem pencernaan, berikut di antaranya.

1. Memperbaiki gejala kolitis ulserativa

Sebuah studi tahun 2002 yang dilakukan oleh para peneliti di Israel menunjukkan bahwa pengobatan dengan jus wheatgrass dapat meringankan gejala kolitis ulserativa (radang usus besar). Masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai efeknya, tetapi itu menunjukkan kemungkinan manfaat dari wheatgrass.

2. Mengurangi efek samping kemoterapi

Meskipun tidak ada bukti ilmiah bahwa wheatgrass dapat mengecilkan tumor atau meningkatkan kelangsungan hidup pada pasien kanker, sebuah studi pendahuluan dari 60 wanita dengan kanker payudara menemukan bahwa wheatgrass mengurangi beberapa efek berbahaya dari kemoterapi tanpa mengubah efektivitas pengobatan.

Meskipun wheatgrass dianggap aman, beberapa orang mengalami efek samping setelah mengonsumsinya, terutama dalam dosis tinggi. Mulai dari efek ringan seperti sakit kepala dan mual, hingga reaksi alergi yang lebih serius seperti gatal-gatal dan pembengkakan tenggorokan.

Himedik/Dwi Citra Permatasari Sunoto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI