Cacing Hidup di Hidung Anak Ini Enam Tahun, Kok Bisa?

Minggu, 30 Desember 2018 | 15:35 WIB
Cacing Hidup di Hidung Anak Ini Enam Tahun, Kok Bisa?
Ilustrasi cacing yang masuk ke dalam hidung seorang anak. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang anak perempuan berusia enam tahun asal Vietnam harus dilarikan ke rumah sakit karena mengeluh ada sesuatu yang bergerak seperti cacing dalam hidungnya.

Saat itulah diketahui secara pasti bahwa hidup seekor cacing dengan panjang tiga inci atau sekitar 7.62 cm di hidung anak tersebut.

Diduga, cacing masuk ke hidung anak asal Phin Ngan itu ketika ia meminum air yang mengalir di desanya dilansir Mirror.

Hal yang membuat semakin merinding, proses pengeluaran cacing tersebut direkam oleh pihak dokter setempat.

Baca Juga: Kemenkes Pastikan Obat dan Tenaga Kesehatan Cukup di Lampung Selatan

Dalam video, si anak dibiarkan duduk dan dokter bekerja menggunakan penyepit panjang untuk mengeluarkan cacing dari hidungnya secara perlahan.

Tidak diketahui secara pasti bagaimana anak ini bertahan selama enam tahun tanpa mengeluh, namun operasi ini berhasil mengeluarkan cacing tersebut dari hidungnya. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI