Jika ada waktu luang, sesekali sempatkan datang ke rumahnya dan menonton film bersama di kamarnya karena itu adalah tindakan yang lebih baik.
4. Berikan ruang
Terkadang mereka membutuhkan waktu sendiri untuk mengontrol emosi dan pikiran. Jadi, jika mereka memintamu memberikan waktu untuk sendiri dulu, hormatilah keputusannya.
Biarkan dia menyendiri, tapi katakan padanya bahwa kamu akan selalu menunggu kabar darinya.
Baca Juga: Ditinggal Majikan Selamanya, Anjing Ternyata Bisa Depresi
Depresi merupakan penyakit mental. Jangan remehkan karena setiap orang memiliki kondisi psikis yang berbeda.
Untuk mengetahui lebih banyak soal hal yang bisa dilakukan ketika teman mengalami depresi, cek di HiMedik ya.