Makan Ikan Bantu Tingkatkan Performa Seksual, Apa Iya?

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 27 November 2018 | 20:45 WIB
Makan Ikan Bantu Tingkatkan Performa Seksual, Apa Iya?
Makan ikan bisa atasi masalah performa seksual. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anjuran untuk sering makan ikan karena mengandung gizi dan nutrisi sudah sering didengar. Nah yang terbaru, makan ikan juga dianjurkan bagi Anda yang mengalami masalah performa seksual.

Ahli kesehatan Lynn Edlen-Nezin, PhD, mengatakan makan ikan ada hubungannya dengan kesehatan jantung. Aliran darah dari dan ke jantung yang lancar membuat kondisi tubuh fit, dan berpengaruh terhadap performa seksual.

Jantung yang sehat bisa membuat aliran darah menjadi lancar, serta yang paling penting adalah sensasi saat bercinta menjadi meningkat. Hal ini dikarenakan kandungan Omega-3 pada ikan yang membantu melancarkan darah ke organ vital.

Tak hanya itu, kandungan arginine pada ikan juga penting untuk performa seksual. Nutrisi ini merupakan asam amino yang digunakan untuk menghasilkan oksida nitrat. Oksida nitrat ini kemudian berfungsi untuk memperluas pembuluh darah khusunya pada alat kelamin.

Baca Juga: Ingin Panjang Umur, Yuk Sering-Sering Makan Ikan Laut

Jika aliran darah terhambat, maka ini bisa mengurangi kemampuan pria untuk ereksi dan wanita untuk terangsang. Ikan yang mengandung arginine adalah ikan cod, halibut dan salmon.

Kandungan lain yang tak kalah penting adalah zinc. Sebuah penelitian dari dokter Walter Eddy mengatakan kekurangan zinc menyebabkan penurunan jumlah sperma dan mengganggu performa seksual.

Ingin tahu lebih banyak soal hubungan makan ikan dan performa seksual? Cek di HiMedik ya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI