Sering Mengucek mata Karena Gatal? Mungkin Ini Penyebabnya

Selasa, 27 November 2018 | 15:15 WIB
Sering Mengucek mata Karena Gatal? Mungkin Ini Penyebabnya
infeksi mata gatal. (ilustrasi/shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mengucek mata adalah kebiasaan yang sering dilakukan ketika mata terasa gatal, namun apa sebenarnya penyebab mata gatal yang membuat orang jadi ingin mengucek mata terus?

Ini penjelasannya dirangkum Hello Sehat.

1. Konjungtivitis alergi

Konjungtivitis alergi adalah peradangan mata yang disebabkan oleh reaksi alergi terhadap zat-zat seperti serbuk sari, spora jamur yang bisa terbang terbawa angin. Konjungtiva sendiri sebenarnya adalah lapisan yang membungkus bola mata. Konjungtiva rentan terhadap iritasi dan cukup umum terjadi.

Baca Juga: Lengkapi Berkas Kasus Ratna, Nanik Kembali Digarap Polisi

Ada dua jenis konjungtivis alergi yang bisa terjadi, yakni konjungtivis alergi akut dan kronis. Konjungtivis alergi akut adalah kondisi yang paling umum. Gejalanya kelopak mata tiba-tiba terasa gatal dan perih seperti terbakar. Namun, terkadang diikuti dengan hidung berair seperti saat Anda akan pilek. Reaksi alergi ini terjadi hanya sebentar.

Sementara itu, konjungtivitis kronis lebih jarang terjadi. Alergi jenis ini bisa terjadi sepanjang tahun terus-terusan. Alergi kronis merupakan respons tubuh terhadap alergen seperti makanan, debu, bulu binatang. Gejala utamanya alergi jenis ini adalah mata terasa seperti terbakar sangat gatal.

2. Mata kering

Mata kering adalah kondisi saat mata tidak memproduksi cukup air mata. Jika mata tidak cukup menghasilkan air mata, ini akan sangat mengganggu penglihatan, mata terasa perih, gatal atau seperti ada yang mengganjal, dan memerah.

Anda perlu mengatasi mata kering ini jika ingin menghilangkan mata yang gatal. Sebenarnya mata kering ini bukan hanya karena sedikitnya jumlah air mata yang diproduksi. Bisa juga terjadi karena kualitas air mata yang dihasilkan kurang baik.

Baca Juga: Hakim Ungkap Alasan Yoyok Cabut Permohonan Ganti Kelamin

Dari kebiasaan juga bisa membuat mata jadi kering, contohnya kebiasaan merokok. Kebiasaan ini bukan hanya berdampak pada sistem pernapasan, tetapi juga pada mata. Mata kering yang semakin gatal, memerah, dan tidak kunjung sembuh sebaiknya segera dibawa ke dokter.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI