Suara.com - Rayyan Haryo Ardinato, bayi tanpa anus karena kelainan bawaan, sukses menjalankan operasi pembuatan anus di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat, 30 Oktober lalu.
"Alhamdulillah sehat, kemarin baru saja operasi pada 30 Oktober dan rontgen buat operasi ke dua," kata orang tua Rayyan, Oklavia, kepada Suara.com, Minggu (4/11/2018).
Rayyan merupakan bayi dari pasangan Oklavia Supriatin dan Haryanto. Kondisi bayi tanpa anus yang dialami Rayyan mencuri perhatian karena kedua orang tuanya tak berasal dari kalangan tidak mampu.
Oklavia mengatakan operasi kedua akan dilakukan untuk menyelesaikan proses pembuatan anus. Saat ini, Rayyan masih harus membuang kotoran melalui kantong kolostomi, mengingat proses pembuatan anus tak bisa dilakukan dengan satu kali operasi.
Baca Juga: Bayi Tanpa Anus di Depok, Pemkot Akan Bantu Koordinasi Bantuan
Untuk persiapan operasi kedua, Oklavia menyebut Rayyat diminta untuk menjaga kesehatan dan berat badan. Kontrol jelang operasi kedua rencananya akan dilaksanakan pada Selasa (6/11/2018) lusa.
"Nanti hari Selasa balik lagi ke RSPAD buat ketemu dokter bedahnya dan sambil lihat hasil rontgen baru dijadwal kapan operasinya," ucapnya.
Kontributor : Supriyadi