Suara.com - Anda pecinta film horor? Kalau ya, bersyukurlah, karena itu artinya Anda termasuk orang-orang yang mendapat manfaat kesehatan dari hobi nonton film horor.
Jika selama ini rasa ketakutan yang dialami ketika nonton film horor diasosiasikan dengan risiko penyakit jantung hingga stres, studi terkini yang dilakukan University of Pittsburgh justru menemukan fakta sebaliknya.
Ya, usai menganalisis aktivitas gelombang otak responden sebelum dan setelah menonton film horor, peneliti menemukan bahwa sebagian besar responden merasakan suasana hati yang lebih baik setelah menonton film horor. Bahkan tak sedikit dari responden yang merasa berkurang cemas dan lelahnya setelah menonton film horor.
"Ketika takut, tubuh melepaskan oksitosin yang dapat membuat suasana hati menjadi lebih baik dan lebih terikat dengan seseorang," kata Kris Kendall, yang memiliki gelar Ph.D. dalam fisiologi olahraga.
Baca Juga: Diperiksa Terkait Kasus Ratna Sarumpaet, Jubir Prabowo Senang
Kris menambahkan, adegan menyeramkan pada film horor juga membantu tubuh untuk memproduksi hormon dopamin. Itu sebabnya, ada beberapa orang yang tak hanya berteriak ketika memasuki wahana rumah hantu tapi juga tertawa.
Meskipun semua ini kedengarannya bagus, tapi ada sebagian orang yang memang tidak akan mendapatkan manfaat ini, terutama mereka yang memang pobia dengan hal-hal yang menyeramkan atau coulrophobia. Begitu pula dengan Anda yang mengalami gangguan stres pasca-trauma atau kecemasan ekstrem, menonton film horor justru dapat memperburuk gejalanya.