3. Jangan beri minum
Kesalahan umum yang lazim dilakukan saat memberikan pertolongan pertama pada pasien serangan stroke adalah memberikan minum.
Hindari melakukan hal ini karena pasien stroke yang kehilangan kesadaran justru berisiko tersedak jika diberi minum.
Jangan pula memindahkan pasien stroke secara paksa jika pasien terlihat tidak mampu bergerak dan berjalan.
Baca Juga: Akibat Stroke, Penglihatan Mat Solar Terganggu
4. Tetap tenang
Memberikan pertolongan pertama pada serangan stroke memang bisa membuat orang awam panik, karena itu kunci utamanya adalah tetap tenang.
Perhatikan keadaan sekitar, dan mintalah bantuan orang lain jika Anda tidak siap memberikan pertolongan pertama.