Tips Diet Naomi Osaka, Jawara US Open asal Jepang

Rabu, 12 September 2018 | 19:30 WIB
Tips Diet Naomi Osaka, Jawara US Open asal Jepang
Naomi Osaka membagikan tips diet. (Instagram/@naomiosakatennis)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petenis Jepang Naomi Osaka baru-baru ini mengalahkan Serena Williams di babak final turnamen tenis US Open 2018 punya tips diet yang bisa Anda coba.

Sebagai perempuan berusia 20 tahun, Naomi Osaka hidup dengan aturan diet yang sangat ketat, berbeda jauh dengan kebanyakan gaya hidup gadis seusianya.

Naomi Osaka mengatakan kepada Teen Vogue bahwa ia berpegang teguh pada konsep diet ketat, baik saat turnamen tenis sedang berlangsung maupun tidak.

"Ini akan terdengar agak ekstrem, tetapi selama tidak bertanding, saya biasa makan makanan rebus. Saya akan merebus ayam dan brokoli, tidak ada karbohidrat," ungkap Naomi Osaka saat membicarakan tips diet.

Sementara saat kompetisi berlangsung, diet yang Naomi Osaka lakukan akan sedikit longgar.

"Saya sudah makan sarapan yang sama selama dua minggu berturut-turut, yaitu salmon bagel. Saya memakannya sebelum pertandingan," ujarnya.

Sebagai gadis pada umumnya, Naomi Osaka mengakui bahwa dirinya menyukai es krim. Meski begitu ia sadar bahwa dirinya tidak diperbolehkan terlalu sering dimanjakan dengan makanan-makanan enak seperti es krim.

"Saya hanya boleh makan es krim matcha. Saya tidak memakannya ketika saya berlatih, tetapi jika saya memenangkan turnamen, baru saya akan memakannya," ungkapnya.

Sebagai seorang warga negara Jepang, Naomi Osaka tahu betul makanan enak asal negaranya termasuk sushi dan udon. Sayangnya, Naomi tidak bisa menikmati kedua makanan lezat tersebut.

"Banyak hidangan nasi yang enak. Tapi saya tidak diizinkan untuk makan karbohidrat menjelang turnamen, jadi saya sedikit sedih. Tapi mudah-mudahan, saya memakan setidaknya satu makanan enak," kata Naomi Osaka lagi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI