Biasanya untuk pemula, Anda akan dikenalkan dengan latihan Hatha yoga. Ini adalah jenis latihan yoga yang lebih fokus gerakan fisik dan pernapasan daripada mental.
Biasanya, Hatha yoga dilakukan dengan mengombinasikan posisi duduk dan berdiri dengan tempo yang pelan. Jadi, Anda bisa lebih menikmati gerakan-gerakan Hatha yoga dengan lebih rileks.
Abby Lentz, pendiri Heavyweight Yoga di Austin, Texas, menyarankan untuk berbicara kepada instruktur sebelum kelas yoga pertama Anda untuk memastikan bahwa supaya Anda lebih nyaman dan bisa beradaptasi dengan olahraga ini.
Jika Anda tidak merasa siap untuk kelas grup, sesi yoga pribadi mungkin adalah pilihan yang tepat. Ini bisa menjadi cara yang bagus untuk mempelajari gerakan dasar dan mendapatkan kepercayaan diri untuk menggunakan alat peraga dengan cara yang efektif sebelum bergabung dengan latihan kelas kelompok.
Baca Juga: Menjalar dari Tangsel ke Jakarta, Ini Rentetan Bentrok PP vs FBR
Selain itu, Anda juga dapat bergabung dengan komunitas online penggemar yoga agar Anda lebih bersemangat saat latihan, mendapatkan banyak masukan mengenai kegiatan yoga hingga berpikir positif bahwa latihan Anda tidak akan sia-sia.
Mengetahui latihan yoga lebih dalam adalah cara terbaik untuk memastikan bahwa Anda akan merasa nyaman.
Tips melakukan yoga untuk tubuh gemuk
Berikut tips melakukan yoga untuk tubuh gemuk agar lebih nyaman melakukannya.
Perluas posisi Anda
Baca Juga: Ultah ke-69 Tahun, SBY Klaim Dipuji Selama 10 Tahun Jadi Presiden
Dalam banyak postur berdiri, kaki sering harus selebar pinggul. Namun, jika Anda punya tubuh yang besar, mungkin Anda bisa mencoba melebarkan kaki sejauh jarak yang membuat Anda nyaman.