Dark Chocolate Bisa Meningkatkan Daya Ingat, Benar Gak Ya?

Senin, 10 September 2018 | 13:34 WIB
Dark Chocolate Bisa Meningkatkan Daya Ingat, Benar Gak Ya?
Ilustrasi makan cokelat gelap (dark chocolate). (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebuah penelitian baru yang diterbitkan dalam Frontiers in Nutrition menganalisis bukti hingga saat ini bahwa flavanol dapat bermanfaat bagi fungsi otak manusia. Flavanols adalah bentuk flavonoid, zat nabati yang memiliki efek anti-peradangan dan antioksidan.

Sebuah penelitian melaporkan bahwa cokelat hitam dapat mengurangi peradangan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan mood Anda.

Ketika Anda mengonsumsi dark chocolate, zat flavanols akan terakumulasi di dalam bagian otak yang disebut dengan hippocampus. Hippocampus adalah bagian otak yang berperan dalam pembelajaran dan penyimpanan serta pengolahan memori jangka panjang.

Nah, dalam bagian otak tersebut zat flavanols memainkan perannya sebagai antioksidan dan memaksimalkan kerja saraf, sehingga membantu meningkatkan daya ingat.

Baca Juga: Inspiratif! Komunitas Ini Sukarela Merias Wanita Penderita Kanker

Meski terbukti baik, tapi berapa banyak cokelat yang boleh dimakan? Banyaknya dark chocolate yang seharusnya dikonsumsi per hari masih banyak diperdebatkan. Banyak penelitian berpendapat bahwa mengonsumsi 500 – 750 miligram (mg) per hari baik untuk kesehatan.

Dark chocolate memiliki berbagai persentase kakao, yang dapat membingungkan. Saat Anda memilih dark chocolate, pilihlah yang memiliki kandungan kakao setidaknya 65 persen atau lebih tinggi.

Dark chocolate dengan persentase lebih tinggi mengandung konsentrasi antioksidan dan nutrisi yang lebih tinggi dibandingkan dengan cokelat dengan persentase kakao yang lebih rendah.

Semakin tinggi kandungan kakao dalam cokelat, semakin tinggi pula kandungan flavonoidnya. Seratus gram dark chocolate mengandung 46-61 mg catechin yang merupakan salah satu tipe flavonoid.

Sehingga jika teratur memakan cokelat hitam baik untuk kesehatan otan dan membantu daya ingat Anda, mau coba? Berita ini sudah tayang di Hello Sehat dengan judul Katanya, Dark Chocolate Bisa Meningkatkan Daya Ingat, Apa Benar?

Baca Juga: Kata Arie Untung, Habib Usman Beruntung Nikahi Kartika Putri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI