6 Makanan Ini Disebut Ampuh Cegah Alzheimer

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Sabtu, 08 September 2018 | 10:05 WIB
6 Makanan Ini Disebut Ampuh Cegah Alzheimer
Alzheimer bisa dicegah dengan mengonsumsi beberapa makanan tertentu. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Alzheimer merupakan salah satu penyakit yang rentan menyerang di usia senja. Penyakit ini mengganggu kinerja otak yang menimbulkan kemerosotan memori, kesadaran, dan kemampuan mental secara keseluruhan.

Gejala yang ditimbulkan alzheimer merupakan bentuk paling umum dari demensia, atau dalam bahasa awam disebut pikun. Pada awalnya pengidap alzheimer hanya lupa dengan kata-kata, wajah, dan nama.

Hal ini terjadi selama beberapa tahun, sebelum akhirnya seseorang lupa akan dirinya sendiri, dan menjadi lemah, tak berdaya, sehingga harus membutuhkan perawatan.

Nah, salah satu cara yang disebut bisa mencegah alzheimer adalah dengan menjaga pola diet dan makan.

Sebuah studi tahun 2015 melaporkan bahwa sebanyak 923 orang berusia 58-98 tahun memiliki risiko terkena alzheimer lebih rendah jika mengonsumsi sayuran berdaun hijau, buah, ikan, biji-bijian, dan minyak zaitun.

Mereka juga mengurangi makanan yang mengandung keju, mentega, daging merah, dan makanan cepat saji. Dilansir dari Daily Meal, ada enam makanan yang dapat menghindari timbulnya penyakit alzheimer. Apa saja?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI